Lihat ke Halaman Asli

Ketapels

TERVERIFIKASI

Komunitas Tangsel

Anjangsana Ketapels, Donasi Sabun Cuci Tangan Cair ke Masjid dan Musholla

Diperbarui: 24 Juli 2020   07:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ketapels

Hallo Teman Ketapels, salam sehat selalu !

Aksi komunitas dari Ketapels masih berlangsung,  hingga pekan ketiga bulan tujuh ini. Donasi sabun cuci tangan cair, bisa terlaksana berkat partisipasi dan kerelaan hati Teman Ketapels.

Sabun tangan cair, termasuk benda yang mulai akrab dengan keseharian. Sabun cuci tangan cair, dengan harga sangat terjangkau dan terbilang mudah dicari.

Sabun cuci tangan cair juga, kerap ada di berbagai tempat publik. Termasuk di (nyaris) semua tempat ibadah, yang pernah mimin kunjungi. 

Mulai di minggu pertama yaitu ke Klenteng di Pondok Cabe, kemudian minggu berikutnya ke Pura  di daerah BSD City.

Dan di pekan ketiga bulan Juli , mimin mengunjungi tempat ibadah kaum muslim yaitu Mushola dan Masjid.

dok Ketapels

Ba'da maghrib, Mimin menuju Mushola Al Mutaqin. Kemudian dilanjutkan ke Masjid Al Hidayah, keduanya berada di Pondok Benda Pamulang.

Marbot mushola (maap mimin kelupaan nanya nama) dan Pak Aji jamaah masjid, berkenan menerima sabun cuci tangan cair.

Kami menyadari, bahwa dua tiga botol sabun cuci tangan cair, nilai yang sangat kecil ibarat debu di tengah sahara. Tetapi biarlah upaya kecil ini, menjadi bukti masih terselip niat mulai di hati Teman Ketapels.

dok Ketapels

Besar harapan kami (mewakili Teman Ketapels dan donatur), sabun cuci tangan cair tak seberapa ini bisa memberi manfaat.

Sehingga warga yang berjamaah, bisa selalu menjaga kebersihan dengan cuci tangan, selain memakai masker tentunya. Beribadah lebih khusyu dan tenang, serta tetap patuh protokol kesehatan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline