Pada hari Jum'at 13 Agustus 2024, telah dilaksanakan Kegiatan ceramah. Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja (proker) KKN 174 yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat akan pentingnya moderasi dalam beragama.
Ceramah ini dihadiri oleh ibu-ibu anggota perwiridan dari Pekan Kuala yang tampak antusias mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir. Dalam ceramah yang disampaikan, pemateri menekankan bagaimana golongan orang yang dirindukan syurga.
Acara diawali dengan pembukaan oleh ketua kelompok KKN 174, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh salah satu mahasiswa, dan kemudian diikuti oleh ceramah utama. Ceramah disampaikan dengan bahasa yang mudah dipahami dan relevan dengan kehidupan sehari-hari para ibu-ibu, sehingga mendapatkan respon positif dan diskusi yang interaktif.
Di akhir kegiatan, dilakukan sesi tanya jawab untuk memberikan kesempatan bagi para peserta menyampaikan pandangan dan pertanyaan terkait materi yang telah disampaikan. Kegiatan ini ditutup dengan doa bersama serta pembagian bingkisan kepada para peserta sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi mereka.
Semoga melalui kegiatan ini, masyarakat khususnya ibu-ibu di Pekan Kuala dapat semakin memahami pentingnya moderasi beragama dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Program ini merupakan bagian dari kontribusi mahasiswa KKN 174 dalam mendukung terciptanya harmoni di tengah masyarakat yang majemuk.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H