Lihat ke Halaman Asli

Gunawan Wibisono

TERVERIFIKASI

Palembang, Sumatera Selatan

Puisi: Qurban

Diperbarui: 11 Juni 2024   09:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Qurban

 

Padang pengembala'an ini begitu panas dan tandus
Telah berpuluh tahun karenanya matahari terpanggang
Dalam genggam nafas langkah ini tak kenal hentinya berkais
Bukit-bukit batu menjadi saksi menampung segala peluh

Ini adalah tahun kesekian kalinya kembali tumpah
Bukan darah sapi atau kambing yang menggenangi padang
Bukan pula untaian lantunan doa-doa yang beterbangan
Telah berpuluh tahun lalu telapak kaki ini tak berterompah

Padang pengembala'an ini sungguh-lah panas dan tandus
Nafsu-nafsu hewani ini telah lama membujur terkubur
Tak ada tetesan darah sapi atau kambing yang ditumpahkan
Hanya bukit batu bersaksi bahkan-pun tanpa bayang ingin

 

 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline