Lihat ke Halaman Asli

Gunawan Wibisono

TERVERIFIKASI

Palembang, Sumatera Selatan

Puisi: Luka-luka Pohon

Diperbarui: 3 November 2023   12:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Luka-luka Pohon

Pohon-pohon perkota'an dipenuhi luka-luka
Sekeliling tubuhnya dihujani paku-paku tajam
Dalam ditikam bibir-bibir tipis bergincu tebal
Dihujam nakalnya para lelaki tampan berdasi

Pohon-pohon itu merana disekap janji-janji
Dahan dan rantingnya dipapas nafsu berkuasa
Daun-daun hijaunya mengering direntang asa
Nafasnya terengah di bawah teriknya kehendak

Pohon-pohon di perkota'an menjadi etalase
Sekeliling tubuhnya dihujani paku-paku tajam
Segala janji-janji yang entah tumpah ke jalan
Musim berkuasa melukainya menjadi berhala   




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline