(1)
Lewat kata kau menyergapku diam-diam
Kau kelabui tanda baca sa'at kumenjeda' langkah
Bergegas kau mengeja hurufku nan sesap
Lalu kau rangkai paksa kehendak seolahmu
(2)
Aku bukanlah kumpulan narasimu sayangku ..
Yang dengan stipmu kau pajang indah pada inginmu
Setelah komaku ketika itu .. kau masih saja tak fasih akan senyumku
Kala kutermangu bukan berarti aku bersetuju
(3)