Kenapa kamu berbuat baik?
Mau jadi orang baik.
Memang belum jadi orang baik?
Sudah, makanya berbuat baik.
Kenapa harus berbuat baik? Bukankah sudah jadi orang baik?
Orang baik harus berbuat baik supaya dapat pahala.
Pahala buat apa?
Modal ke surga.
Apa dengan pahala bisa yakin ke surga?
Katanya bisa.
Kata siapa?
Kata yang ceramah dan baca di kita suci juga.
Jadi cukup berbuat baik dapat pahala lalu bisa ke surga?
Ya, begitulah. Namun harus punya agama.