Lihat ke Halaman Asli

Katedrarajawen

TERVERIFIKASI

Anak Kehidupan

Indahnya Berbagi Tanpa Melihat Perbedaan

Diperbarui: 17 Desember 2020   09:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar: Pixabay.com

Ketika bisa saling berbagi kepada sesama tanpa melihat identitas, itulah sejatinya kebahagiaan akan tercipta. Sekat-sekat perbedaan yang ada justru membuat kita tidak bisa lepas menikmati kebahagiaan.

Apa yang saya tulis ini memang berlangsung sudah lama. Masa belum seperti saat ini yang begitu mudahnya menyebarkan apa yang kita lakukan melalui media sosial. Namun apa yang terjadi tak pernah  mudah untuk melupakannya. Karena rasa bahagia yang ada masih melekat kuat dalam ingatan dan menggetarkan jiwa. Menjadi prasasti kehidupan. 

Saat itu saya masih muda dan aktif di pelayanan untuk membimbing anak-anak remaja. Berbagai kegiatan baik dalam bidang keagamaan maupun sosial kami lakukan untuk membentuk karakter mereka. Salah satu kegiatan yang kami lakukan adalah berkunjung  ke Panti Asuhan untuk berbagi, memberi, sekaligus menyantuni tanpa melihat perbedaan. 

Oleh sebab itu, selain membawa berbagai bingkisan dan dana, kami juga menyiapkan acara untuk menghibur adik-adik yang pasti membutuhkan. Selain untuk menghibur adalah untuk mempererat tali persaudaraan sebagai sesama manusia. Tidak melekat pada sekat yang ada. 

Ketika kami pertama kali datang pun kami sudah disambut dengan sukacita. Wajah polos anak-anak yatim piatu mereka berbaris dengan rapinya. Begitu pula dengan pengurus dan pengasuh yang ada menyambut dengan senyum mengembang. Intinya pada hari itu semua berbahagia. 

Walau kami secara nyata berbeda baik  agama maupun suku, tetapi kami tulus datang sebagai saudara, maka sambutan yang ada pun penuh dengan rasa persaudaraan. Tidak ada sekat yang menjadi penghalang dalam cinta kasih sebagai sesama manusia. 

Gambar: postwrap/katedrarajawen

Saya dapat merasakan kebahagiaan itu, saat melihat para remaja dan anak-anak yatim piatu  penuh keakraban bermain dan bernyanyi. Walau awalnya beberapa anak yatim piatu  ada yang malu-malu atau tidak percaya diri.  Berkat usaha para remaja penuh perhatian bisa mencairkan suasana. Senyum segera mengembang. 

Bagi saya setiap tawa mereka saya ikut merasakan kebahagiaan itu. Mereka begitu antusias. Bermain dengan polosnya. Lupa akan kondisi mereka sebelumnya. 

Dalam sekejap semua merasakan kegembiraan. Kami datang memang dengan niat untuk berbagi sukacita, memberi dan menyantuni apa yang kami bisa dan mampu sebagai rasa peduli. Selain itu hendak mengajarkan secara langsung kepada para remaja dalam hal toleransi. Jangan menjadikan perbedaan sebagai persoalan, tetapi sebagai keindahan. 

Saya bisa pula merasakan kesan begitu mendalam walau dalam waktu yang singkat kami bersama. Apalagi bagi mereka, anak-anak yatim piatu yang kehilangan kedua orang tua mereka sejak kecil. Pasti ada kesan yang mendalam atas kehadiran kami memberikan penghiburan dan perhatian  sebagai saudara. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline