Lihat ke Halaman Asli

Katedrarajawen

TERVERIFIKASI

Anak Kehidupan

Leo Messi: Untuk Urusan Cetak Gol Masih No. 1 Saat Ini

Diperbarui: 25 Juni 2015   05:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13359612581242720068

[caption id="attachment_185775" align="alignnone" width="520" caption="Messi: pssstt pssstt ... Bang, untuk urusan cetak gol aku lebih oke dong?; CR7: iye...iyeee, bawel//culesbarca.com "][/caption]


Peluang Barcelona untuk menjuarai La Liga musim ini boleh dibilang sudah habis. Hanya kemukjizatan yang bisa membatalkan Real Madrid meraih gelar ke-32 kali sepanjang sejarah mengikuti kompetisi.

Walau demikian. Hal ini tidak akan mengurangi determinasi para pemain Barca untuk bermain ofensif. Gaya tiki-takanya tetap akan menjadi andalan.

Gelar juara terlepas tak mengapa. Tetapi sepakbola mengibar tetap harus ada. Karena salah satu tujuan bermain bola adalah menghibur. Bukan semata mencari kemenangan.

Kamis dinihari WIB (3/5) los Cules dalam laga ke-36 akan menghadapi Malaga di Camp Nou.

Malaga yang diperkuat Ruud van Nistelrooy, mantan pemain Manchester United dan Madrid, kini menempati peringkat 4.

Diperkirakan pertandingan akan berlangsung seru. Karena Malaga pasti akan memberikan perlawanan setimpal untuk mengamankan posisi.

Bila kalah posisi Malaga bisa disodok Levante yang berada di peringkat 5. Karena selisih nilai kedua tim hanya 3. Nilai Malaga 55 dan Levante 52.

Seperti pada pertandingan sebelumnya Lionel Messi tetap akan menjadi andalan Pep untuk mempertajam lini depan.

Apalagi Messi kini sedang bersaing ketat dengan Ronaldo memuncaki pencetak gol terbanyak.

Kini El Messiah dan CR7 sama-sama mengoleksi 43. Jumlah gol terbanyak yang bisa dicetak seorang pemain dalam satu musim selama keberadaan La Liga. Rekor sebelumnya adalah 40 gol yang diukir Ronaldo musim lalu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline