Lihat ke Halaman Asli

Katedrarajawen

TERVERIFIKASI

Anak Kehidupan

Menghitung Rasa Syukur dan Keluh Kesah

Diperbarui: 26 Juni 2015   15:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Filsafat. Sumber ilustrasi: PEXELS/Wirestock

Refleksi Diri Menerangi Hati :

Ketika engkau sediakan waktu untuk menghitung
Antara rasa bersyukur dan berkeluh kesah
Manakah yang lebih sering engkau lakukan ?

Ketika engkau hidup dalam kesenangan
Dan menikmati kekayaan
Engkau lupakan untuk bersyukur
Hidup dalam kesombongan
Merasa sepantasnya engkau dapatkan
Karena kerja keras.

Tetapi
Ketika engkau dalam kesusahan
Dan penderitaan
Engkau baru ingat menghadap Tuhan
Untuk berkeluh kesah dan meminta
Menganggap Tuhan tidak adil
Dan tidak berbelas kasihan

Mengapa begitu banyak keluh kesah yang diucapkan ?
Berapa banyak kata bersyukur yang telah engkau panjatkan ?
Yang seharusnya lebih banyak untuk diungkapkan !

Diamlah lebih dalam lagi untuk membangunkan kesadaranmu yang tertidur selama ini untuk bersyukur .




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline