Sekedar info saja, UGM telah mempromosikan UGOS, UGM Goes Open Source dengan target awal adalah untuk mengurangi biaya yang dikeluarkan oleh Universitas Gadjah Mada dalam hal pembelian lisensi software, termasuk mengurangi ketergantungan UGM dari vendor software tertentu. Sedang untuk target akhirnya adalah memigrasikan seluruh software yang masih berstatus bajakan ke perangkat lunak bebas dan open source.
Sebagai satu usaha kecil untuk ikut serta memajukan dunia IT yang bersih dari bajakan, saya ingin membagi "LiveDVD Kimux 1.01 hydrogen" oprekan saya sendiri. Kimux 1.01 hydrogen adalah varian distro Ubuntu 11.04 yang merupakan hasil remastering (pemaketan ulang) menggunakan remastersys yang berisi paket aplikasi kimia, multimedia dan elearning.
[caption id="" align="aligncenter" width="336" caption="Cover LiveVD Kimux 1.02 hydrogen"][/caption]
Dalam paket itu ada kurang lebih 30 aplikasi kimia, misalnya Avogadro, Abinit, Kalzium, Adun, BALLView, BKChem, Chemtool, DRAWxtl, Easychem, Gabedit, Gamgi, GChempaint, GDIS, GDPC, Ghemical, Gperiodic dan lainnya.
Aplikasi multimedia grafis diantaranya GIMP, Inkscape, Blender, Audio-Video editor seperti Audacious, Audacity, Avidemux, Pitivi dan lain-lain yang bisa memutar film dan mp3, juga dilengkapi fitur Islami seperti Alquran lengkap dengan terjemah dan tafsir Muntakhab, Hadits Web, Jadwal shalat dan lainnya.
Dalam paket itu juga sudah ada aplikasi emulator seperti Visualbox OSE dan Qemulator yang dapat menjalankan iso dari distro linux tanpa di-install ke komputer, bahkan mampu menjalankan Windows di linux. Juga disertakan aplikasi Wine yang dapat menjalankan aplikasi berbasis Windows sehingga bisa berjalan di linux. Otomatis sudah ada aplikasi remastersys yang dapat dipakai untuk membuat backup sistem linux yang kita pakai sehingga dapat didistribusikan untuk orang lain, seperti yang saya lakukan sekarang.
Begitu juga dalam paket itu sudah ada aplikasi elearning seperti Moodle lengkap dengan Mysql, phpMyAdmin, juga ada paket Wordpress, Joomla, dan WebMO (aplikasi kimia berbasis web). Semuanya siap untuk dikonfigurasi dan dijalankan.
Kimux 1.01 hydrogen adalah rilis perdana paket aplikasi kimia linux yang dibuat untuk membantu para pengguna pemula linux yang tidak ingin direpotkan dengan instalasi linux dan aplikasi kimia yang begitu banyak. Hanya dengan instalasi Kimux maka akan diperoleh paket linux beserta aplikasi kimia yang tinggal pakai. Pengembangan sekarang ini sudah sampai edisi Kimux 1.02 hydrogen yang merupakan perbaikan dan penambahan aplikasi dari edisi sebelumnya.
Insya Allah, rilis berikutnya, kira-kira bulan November 2011, diberi nama Kimux 2.0 helium, sebagai paket aplikasi kimia - linux hasil remastering distro Ubuntu 11.10 oneiric. Ubuntu 11.10 oneiric ini akan dilaunching hari ini (13 Oktober 2011).
Saya akan membagi rilis Kimux 1.01 hydrogen revisi 2 yang berkapasitas kurang lebih 2,7 GB. Siapa mau? Silahkan kirim email ke kasmui@gmail.com. Saya akan membagikan secara random setiap bulan 3 keping LiveDVD secara gratis kepada siapa saja yang beruntung. Insya Allah.
Info perkembangan Kimux dapat diperoleh di link: http://kimia.unnes.ac.id/kasmui.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H