Peran serta perguruan tinggi dalam pembangunan dan kemajuan teknologi sangatlah penting. Untuk mewujudkan hal tersebut AMIK BSI Bogor melalui kegiatan Pengabdian Masyarakat sebagai salah satu Tridharma Perguruan tinggi melakukan kerjasama dengan Pemerintah desa Kotabatu kecamatan Ciomas -- Bogor untuk mengadakan pelatihan Komputer Microsoft Word 2010 dengan materi pelatihan Mail Merge.
Kegiatan pelatihan telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 15 September 2018 dimulai dari jam 09 Pagi sampai dengan selesai bertempat di Aula kantor desa Kotabatu kecamatan Ciomas -- Bogor yang dihadiri oleh para staff desa Kotabatu, ibu-ibu PKK, Ketua RT/RW dan masyarakat umum yang berjumlah 20 orang. Acara dimulai dengan sambutan dari kepala desa yang berharap kepada para peserta untuk memanfaatkan kegiatan ini sebaik-baiknya. . Pelatihan ini diberikan sebagai salah satu partisipasi AMIK BSI Bogor dalam pembangunan bidang pendidikan dan pelatihan demi tercapinya pembanguna menuju masyarakat yang berwawasan teknologi.
Kegiatan pelatiahan berjalan tertib, lancar dan disambut dengan antusias oleh para peserta. Peserta merasakan bahwa pelatihan yang diberikan sangatlah bermanfaat untuk menambah pengetahuan mereka dalam membuat konsep surat menyurat sehingga dapat mempermudah mereka dalam melakukan pekerjaan. Kekompakan, kebersamaan dan rasa kekeluargaan begitu terasa dalam pelatihan tersebut.
Dimana peserta tidak canggung untuk bertanya kepada tutor apabila ada sesuatu yang dirasa tidak mereka mengerti. Para tutor pun dengan penuh semangat untuk menjelaskannya.
Pada akhir acara kepala desa dan para peserta berharap agar kegiatan pelatihan seperti ini dapat terus berlanjut dengan materi-materi yang berbeda sehingga wawasan mereka semakin bertambah. Acara kegiatanpun ditutup dengan do'a bersama dan selanjutnya diadakan sesi foto bersama antara peserta dan tutor serta penyerahan souvenir.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H