Lihat ke Halaman Asli

karina nur

Universitas Indonesia

Virtual Sports Theme Park Pertama & Terbesar Baru di Mall of Indonesia Jakarta

Diperbarui: 12 Desember 2022   13:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sports Theme Park Mall of Indonesia. Sumber foto: milik pribadi (karina nur)

Liburan akhir tahun sudah di depan mata! Saatnya menyiapkan list destinasi wisata untuk dikunjungi! Jika kalian gemar berolahraga seperti berkuda, memanah, sepak bola dan lain sebagainya, destinasi ini cocok untuk kalian.

Sports Theme Park, merupakan arena bermain virtual theme park  pertama dan terbesar yang berlokasi di Mall Of Indonesia, Jakarta.

Merupakan wahana permainan baru, yang berada di daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara. Disini kalian bisa bermain game namun sambil olahraga juga.

Lokasi di lantai 1 berada di sebelah kiri Fun World, kalian akan disambut dengan gate besar bertuliskan "Sports Theme Park".

Jika kalian ingin mengetahui harga tiket masuknya, jangan khawatir sebelum mengantri untuk bayar kalian bisa menentukan terlebih dahulu paket yang kalian inginkan karena di depan pintu masuk disajikan layar untuk melihat harga tiket masuk.

Harga Tiket Masuk Sports Theme Park. Sumber foto: milik pribadi (karinanurr) 

Harga paket tiket masuk Sports Theme Park diantaranya:

WEEKDAYS (MONDAY - FRIDAY)

  • Entrance Fee (1 Free Game) = Rp30.000
  • 3 Games = Rp80.000
  • 5 Games = Rp120.000
  • Additional 1 Game = Rp30.000
  • 60 Minutes = Rp120.000
  • 90 Minutes = Rp150.000
  • 120 Minutes = Rp200.000
  • Additional Hours 30 Min = Rp70.000

WEEKEND & PUBLIC HOLIDAY

  • Entrance Fee (1 Free Game) = Rp35.000
  • 3 Games = Rp100.000
  • 5 Games = Rp150.000
  • Additional 1 Game = Rp35.000
  • 60 Minutes = Rp150.000
  • 90 Minutes = Rp180.000
  • 120 Minutes = Rp250.000
  • Additional Hours 30 Min = Rp80.000

Jika kalian sudah menentukan paket mana yang akan kalian pilih, selanjutnya kalian mengantri untuk melakukan pembayaran. Pembayaran hanya bisa melalui kartu debit.

Mall Of Indonesia terkenal akan mall yang pets friendly, akan tetapi untuk memasuki kawasan Sports Theme Park tidak diperbolehkan untuk membawa hewan peliharaan masuk.

Pembayaran Menggunakan Kartu. Sumber foto: milik pribadi (karinanurr)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline