Lihat ke Halaman Asli

Cuham Beib

Menjadikan Sepeda Sebagai Moda Transportasi sehari-hari kemana saja,

Dinamika Komunitas Pesepeda

Diperbarui: 17 Juni 2023   08:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kegiatan Bersepeda yang Melibatkan Lintas Komunitas Pesepeda (foto: Bambang Surayadi)

Meningkatnya gairah masyarakat gemar bersepeda sejak satu dekade kebelakang telah memunculkan ragam kegiatan dan juga ragam genre serta merk sepeda yang semakin kekinian seiring perkembangan teknologi , khususnya desain sepeda.  

Tak hanya itu, makin banyaknya masyarakat bersepeda juga telah menumbuh suburkan bentukan komunitas pesepeda, baik berdasarkan kegemaran yang sama, merk atau jenis sepeda yang sama, tempat kerja atau aktivitas yang sama, berdasarkan nama daerah atau tempat tinggal yang sama, berdadasarkan usia, hingga gender.

Namun demikian, komunitas-komunitas pesepeda tersebut dominan adalah komunitas hobi atau rekreasi,  yang kegiatan bersepedanya lebih banyak di akhir pekan atau hari libur, sementara komunitas pesepeda gerakan yang konsisten mengkampanyekan bersepeda dan ketertibannya jumlahnya bisa dihitung dengan jari.  

Terlepas dari itu, keberadaan komunitas -- komunitas pesepeda tersebut telah memberi warna dan kesemarakan aktivitas bersepeda, terutama yang memiliki anggotanya cukup banyak, tak hanya puluhan tapi hingga  ratusan.

Bahkan saking banyaknya dan mencakup beberapa daerah disekitarnya, sejumlah komunitas menerapkan sistem koordinator wilayah sesuai arah mata angin, barat, utara, timur, dan selatan. Hal itu dilakukan agar tetap bisa terkoordinir dan terakomodir dengan baik.

Dengan berbagai atribut, baju kebesaran, dan logo yang unik, membuat mereka begitu kompak, silaturahmi terjalin melalui kegiatan bersepeda ke berbagai tempat, trek-trek sepeda, destinasi wisata, dan selalu diakhiri dengan makan bersama.

Beberapa komunitas terutama komunitas pesepeda gerakan, mereka  tak hanya sekedar mengayuh, tetapi kerap melakukan gerakan lainnya mulai dari gerakan lingkungan, kesehatan, transportasi, budaya, ekonomi, hingga sosial

.

Lebih jauh, manfaat yang diperoleh dengan berkomunitas adalah saling komunikasi dan bertukar informasi, serta menjadi wadah ekspresi bagi para anggotanya.

Menariknya, semakin banyak kegiatan bersepeda yang dilaksanakan, semakin meningkatkan eksistensi komunitas pesepedanya, hingga dikenal dimana-mana dikalangan para pegiat sepeda lokal, regional, hingga nasional, dan bisa berkolaborasi dengan komunitas pesepeda lainnya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline