Lihat ke Halaman Asli

Kanwil Ditjenpas Maluku

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Maluku

Jajaran Kanwil Ditjenpas Maluku Hadiri Upacara Tabur Bunga Peringati Hari Bhakti Imigrasi ke-75

Diperbarui: 23 Januari 2025   09:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humas Kanwil Ditjenpas Maluku

Ambon, INFO_PAS - Jajaran Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Maluku turut hadir dalam upacara tabur bunga yang diselenggarakan untuk memperingati Hari Bhakti Imigrasi ke-75 Tahun 2025. Upacara tersebut dilaksanakan di Taman Mahkam Pahlawan Nasional Kapaha, Kamis (23/01).

Acara ini dihadiri Kepala Bidang Pelayanan dan Pembinaan Kanwil Ditjenpas Maluku, Fifi Firda, para kepala unit pelaksana teknis di lingkungan Kanwil Direktorat Jenderal Imigrasi dan Pemasyarakatan,  jajaran petugas Kanwil Kementeri Hukum, serta Darma Wanita Persatuan (DWP) Maluku sebagai wujud penghormatan kepada jasa-jasa para pahlawan yang telah berkontribusi dalam membangun bangsa Indonesia, khususnya di bidang imigrasi. Tabur bunga menjadi simbol penghargaan dan peringatan terhadap semangat dan dedikasi para pendahulu dalam memajukan sistem imigrasi Indonesia.

Humas Kanwil Ditjenpas Maluku

Fifi dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi kepada jajaran imigrasi yang telah bekerja keras memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban negara, terutama dalam pengelolaan peraturan keimigrasian di wilayah Maluku.

"Semoga Hari Bhakti Imigrasi ke-75 ini dapat menjadi momentum untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan kinerja kita dalam mendukung pembangunan negara," ujar Fifi di sela-sela kegiatan.

Humas Kanwil Ditjenpas Maluku

Ia juga menegaskan pentingnya kerja sama antarinstansi, termasuk dengan jajaran imigrasi, dalam menjaga stabilitas dan keamanan wilayah Maluku.  "Melalui semangat kebersamaan yang tercermin dalam kegiatan tabur bunga ini, diharapkam petugas Ditjenpas Maluku semakin termotivasi untuk bekerja lebih keras dan memberikan kontribusi terbaik bagi negara," harap Fifi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline