Lihat ke Halaman Asli

HUMAS KEMENKUMHAM SULTRA

KANWIL KEMENKUMHAM SULTRA

Tindak Lanjuti Permohonan Pendaftaran Indikasi Geografis dan Program Unggulan DJKI, Kanwil Kemenkumham Sultra Sambangi Dinas Pertanian Buton Utara

Diperbarui: 3 Februari 2023   19:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Source: Humas Kemenkumham Sultra

Kamis (02/02/2023), Kepala Sub Bidang Kekayaan Intelektual beserta jajaran mengunjungi Dinas Pertanian Kabupaten Buton Utara dan diterima oleh Kepala Seksi Pengolahan dan Pemasaran Hasil, Bidang Tanaman Pangan, dan Hortikultura.

Kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari permohonan pendaftaran indikasi geografis Beras Kambowa kabupaten Buton Utara pada tahun sebelumnya. Kualitas dan histori kultural dari Beras Kambowa menjadi faktor utama dalam pendaftarannya sebagai indikasi geografis karena proses penanamannya yang mempunyai metode tersendiri, diwariskan turun temurun, dan masih digunakan dalam ritual-ritual budaya. Tindak lanjut permohonan tersebut menunggu alokasi anggaran dari Sekretariat Daerah.

Source: Humas Kemenkumham Sultra


Selain itu, Kepala Sub Bidang Pelayanan Kekayaan Intelektual dan jajaran turut mengunjungi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Buton Utara yang diterima oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Buton Utara didampingi oleh Kepala Bidang Kebudayaan dan Kepala Bidang Destinasi Wisata (03/02/2023).

Kunjungan ini untuk mendapatkan dukungan dari pemerintah daerah Kabupaten Buton Utara dalam memenuhi program unggulan dari DJKI khususnya One Village One Brand, Kawasan Karya Cipta, serta Prioritas Nasional Kekayaan Intelektual Komunal.

Source: Humas Kemenkumham Sultra


Pemerintah setempat sepakat untuk berkolaborasi dalam pengembangan 14 desa wisata yang dimiliki khususnya dalam fasilitasi permohonan pendaftaran merek. 

Selain itu, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Buton Utara tertarik untuk mencatatkan Ekspresi Budaya Tradisional dan Pengetahuan Tradisional agar mendapatkan perlindungan hukum sekaligus melestarikan kebudayaan yang mereka miliki. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Buton Utara menyatakan bersedia mendukung penuh program-program unggulan DJKI.

#kemenkumhamsultra
#kemenkumhamri
#kumhampasti
#silvestersililaba

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline