Lihat ke Halaman Asli

ABDF

ABDF

Komunitas Touring Indonesia (KTI) Sambangi Pabrik Gutta Percha yang Legendaris

Diperbarui: 5 November 2024   09:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Peserta Escape Heritage Vol.1 melintasi jalur yang disediakan panitia. (Doc. KTI)

abdf - Komunitas Touring Indonesia (KTI) kembali membuat perjalanan seru bersepeda motor secara berkelompok. Pada awal November 2024 tajuk yang mereka angkat adalah KTI Escape Heritage Vol.1, Sabtu (2/11/2024). 

Menikmati berkendara sepeda motor dapat dilakukan sendiri maupun berkelompok seperti yang diselenggarakan oleh KTI. Pada pekan pertama bulan November 2024 giliran pabrik gula dan desa adat yang mereka satroni. 

Keseruan dalam perjalanan memberikan challenge sendiri untuk peserta. Bagi rider yang suka tantangan ada pilihan mengikuti jalur fun rally. Sementara yang biasa-biasa saja dapat ikut dengan rombongan lain. 

Mereka yang ikut dalam fun rally harus mengikuti aturan singkat yang dibuat panitia. Hal ini dimaksudkan agar rutenya terarah sehingga mereka dapat menikmati perjalanan. 

Keseruan peserta Escape Heritage Vol.1 melintasi jalur yang disediakan panitia. (Doc. KTI)

Peserta terdiri atas 1 hingga 5 orang. Start dilakukan sekitar pukul 8 pagi dari Bogor Nirwana Residence. Peserta dibekali oleh panitia dengan file maps GPX on Google Maps untuk menuju lokasi yang ditentukan. 

Agar perjalanan tidak keluar dari yang sudah ditentukan, peserta harus memasang aplikasi peta atau Google Maps pada gawai mereka. Mengingat pada akhir acara setiap dari mereka akan mendapat sertifikat digital. 

Escape Heritage Vol. 1 menuju Sejarah Olahan Karet 

Peserta Escape Heritage Vol.1 melintasi jalur yang disediakan panitia. (Doc. KTI)

Peserta fun rally diberikan hal-hal khusus untuk mereka ikuti. Adapun untuk seluruh peserta, panitia menghimbau mereka sudah memiliki holder pada motornya masing-masing, tools untuk kebutuhan motornya masing-masing, membawa obat pribadi serta menghormati pengguna jalan lain. 

Salah satu penyelenggara KTI Escape Heritage Vol. 1, Pitra Ariadna menyampaikan destinasi kegiatan ini ada dua yakni Desa Adat Gelar Alam dan Pabrik Gutta Percha Tjipetir. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline