Lihat ke Halaman Asli

ABDF

ABDF

Komunitas Moge RoRI Siap Sambut Presiden Baru, Inilah Momen Penyampaian Visi-Misi Para Kandidatnya

Diperbarui: 23 Juni 2024   15:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto bersama di TMP Kalibata. (Doc. Kangmox)

ABDF - Royal Riders Indonesia (RoRI) sebagai salah satu komunitas motor besar di Indonesia kembali mengadakan pemilihan pemimpin tingkat nasional.

Pemimpin tingkat nasional di komunitas pecinta motor klasik ini adalah presiden. Di bulan Juni 2024 RoRI sedang mencari Presiden RoRI periode 2024-2026. 

Beragam rangkaian dilakukan untuk mendapatkan pemimpin yang diharapkan dan membawa kemajuan bagi komunitas. Salah satunya melalui penyampaian visi dan misi, Ahad (23/6/2024) di Garage Pancoran, Jakarta Selatan.

Ketua KPU Presiden RoRI 2024-2024, Bro Farhan. (Doc. Kangmox)

Bro Farhan, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Presiden RoRI Periode 2024-2026 dalam sambutannya mengucapkan melalui penyampaian visi dan misi calon presiden RoRI diharapkan dapat memberi keyakinan dalam pemilihan nanti.

"Acara hari ini diselenggarakan dengan tujuan untuk para calon presiden menyampaikan visi dan misi secara tatap muka. Melalui acara ini, kami berharap para member secara langsung dapat menyaksikan paparan dari para calon presiden tersebut agar lebih yakin dalam menentukan pilihannya." ucap pria yang akrab disapa Haji Farhan.

Rangkaian kegiatan penyampaian visi dan misi capres RoRI diawali dengan Sunday Morning Ride (Sunmori) di wilayah Jakarta. Start dari Garage Pancoran, Jln. MT. Haryono, Jln. D.I. Pandjaitan dan berfoto bersama di Taman Makam Pahlawan, Kalibata, Jakarta Selatan. 

Keseruan Penyampaian Visi dan Misi serta Tanya-Jawab Capres Royal Riders Indonesia Periode 2022-2024

Suasana penyampaian visi-misi capres RoRI. (Doc. Kangmox)

Meski pun ketua KPU menyampaikan pemaparan secara langsung, tapi atas satu dan lain hal akhirnya diizinkan satu capres menyampaikan secara virtual. 

Setelah penyampaian visi dan misi selama lima belas menit, seluruh kandidat capres dihadapkan kepada panelis. Ada beberapa pertanyaan yang harus dijawab oleh kandidat dan jawabannya sebagai komitmen.

Adapun panelis terdiri dari dua orang yakni Bro Bastian Hasan (Baz) unsur founder dan Bro Handopo dari pengurus RoRI Pusat periode 2022-2024. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline