Lihat ke Halaman Asli

Ungky

Penulis

Wanda Hara, Fashion Stylist Ternama, Dilaporkan ke Bareskrim Polri: Lala Amri Beri Dukungan

Diperbarui: 25 Juli 2024   10:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lala Amri dengan pose dua jari, dokumen pribadi.

Lala Amri, penyanyi yang dikenal dengan lagunya "Tomcat", berbagi pengalamannya tentang pertemuan dan hubungannya dengan Wanda Hara.

"Wanda itu baik banget, lucu juga. Pertama kali aku ketemu dia di Pondok Indah Mall, di Union. Waktu itu aku mikir, ini cewek apa cowok sih, karena body language-nya tuh cewek banget," kenang Lala.

Wanda Hara dikenal karena karyanya yang selalu berhasil memukau. "Ketika saya meeting sama Wanda, langsung klop. Dia terima aku sebagai fashion stylist-nya karena aku bilang aku nggak mau terlihat seperti jadi penyanyi dangdut pada umumnya, tapi stylenya tuh keren. Dia bener-bener stylist aku dari kepala sampai ujung kaki, dan hasilnya keren banget," ujar Lala.

Lala juga menceritakan momen-momen kebersamaannya dengan Wanda. "Selain pertemuan di Pondok Indah, kita sempat ketemu lagi makan mie di tempat kaki lima yang hits. Terakhir ketemu sekitar dua atau tiga tahun lalu, tapi masih sering kontak di Instagram. Wanda itu orangnya baik dan nggak neko-neko," tambahnya.

Wanda Hara adalah fashion stylist yang lumayan hebat, karena dia dekat dengan banyak orang-orang hebat, seperti Nagita Slavina, Ayu Ting Ting, dan Lesti Kejora.

Wanda Hara juga terlibat dalam beberapa kontroversi. Dia menyamar sebagai wanita dan duduk di tempat para wanita saat menghadiri ceramah Hanan Attaki. Hal ini menimbulkan kehebohan di media sosial dan menjadi perbincangan banyak orang.

Mengenai kontroversi ini, Lala memberikan pandangannya. "Aku pernah lihat klarifikasi dari Wanda. Menurutku, manusia nggak luput dari salah. Dia udah minta maaf, dan orang yang kenal dia pribadi tahu kalau dia emang baik. Jadi kalau sampai dilaporin ke polisi, kayaknya nggak deh," jelas Lala.

Sayangnya, Wanda Hara kini menghadapi masalah hukum. Muhammad Rizky Abdullah seorang advokat, melaporkan Wanda Hara ke Bareskrim Polri terkait tindakannya tersebut, dianggap sebagai penistaan agama."Aku mau support dia karena manusia nggak luput dari salah. Wanda itu baik, cuman mungkin kepleset aja. Teman-temannya juga harusnya support dia," tutup Lala.

Dengan penuturan ini, terlihat bahwa Wanda Hara tidak hanya dikenal sebagai sosok yang berpengaruh dalam dunia fashion, tetapi juga sebagai pribadi yang inspiratif dan memiliki banyak dukungan dari teman-temannya, meskipun menghadapi berbagai tantangan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline