Mungkin ada yang bertanya-tanya dengan maksud judul di atas ya? Paling tidak hal itu cukup mewakili aktivitas yang Kak Fatur jalani selama tiga hari kemarin mulai tanggal 22 sampai 24 Desember 2023. Mumpung memasuki masa liburan siswa di semester ganjil ini, Kak Fatur bersama keluarga memanfaatkan momen tersebut untuk mengunjungi tempat-tempat wisata di daerah jawa timur.
Kebetulan istri Kak Fatur juga mengajar di salah satu sekolah dasar di daerah Pamekasan, yaitu di SDN Barurambat Kota 1. Di awal masa liburan kali ini siswa-siswi kelas 6 berwisata ke Kabupaten Malang dan Kota Batu. Untung saja istri Kak Fatur mendapatkan izin untuk ikut bersama keluarga. Jadilah Kak Fatur juga ikut bersama anak-anak sekaligus menikmati liburan di sana.
Pukul 01.15 dini hari kami bersama rombongan siswa-siswi SDN Barurambat Kota 1 berangkat dari Pamekasan. Kami berangkat dengan menggunakan dua bus ukuran sedang. Dalam perjalanan, kami sempat beristirahat untuk salat subuh sekaligus makan pagi di masjid Al-Akbar Surabaya. Sekitar dua jam di sana sebelum melanjutkan perjalanan lagi.
Tujuan pertama adalah Kabupaten Malang. Di sana kami mengunjungi wisata air sungai, yaitu Sumber Maron. Sekitar pukul 08.30 kami tiba di tempat wisata ini. Setelah mempersiapkan segala kebutuhan mandi dan berenang, kami langsung menuju tempat wisata dengan berjalan kaki selama kurang lebih sepuluh menit. Udara yang sejuk mulai terasa selama menuju ke lokasi sumber maron.
Walaupun bukan waktu weekend, ternyata tempat ini cukup ramai juga. Terlihat sudah banyak pengunjung yang mulai memenuhi aliran sungai di sana. Mereka terlihat santai bersama keluarga menikmati kejernihan air di sumber maron ini. Ada yang menggunakan pelampung, ada juga yang hanya berenang saja karena sungai ini memang cukup dangkal. Hal itu membuat kami semakin penasaran untuk segera menikmati kesejukan dan kejernihan airnya.
Pemandu wisata mengarahkan kami ke hulu sungai untuk menikmati wahana ‘River Tubing,’ yaitu wahana yang membawa penikmat wisata mengapung di atas ban dan menelusuri sepanjang aliran sungai. Di sana, kami semua diberikan ban pelampung untuk bisa menikmati wahana tersebut. Secara bergantian, pemandu wisata meminta kami untuk menaiki ban pelampung dan dilepas ke aliran sungai. Sungai yang cukup dangkal dan berbatu tersebut memiliki arus yang cukup cepat dan membawa kami hingga ke hilir. Di sepanjang aliran sungai, kami harus melewati bebatuan bahkan tersendat-sendat sehingga cukup memacu adrenalin juga. Sangat seru!
Menjelang waktu zuhur, kami baru selesai menikmati wahana di sumber maron ini. Kami sangat puas, selain tiketnya yang sangat terjangkau, tempat wisatanya juga menyenangkan. Setelah membersihkan diri dan melaksanakan salat, kami langsung menikmati makan siang yang telah disiapkan. Selanjutnya bergegas menuju ke hotel di daerah Kota Batu untuk beristirahat, karena pada Jumat malam masih ada agenda wisata ke Alun-alun Kota Batu.
Saat perjalanan ke hotel, kami gunakan kesempatan itu untuk beristirahat setelah minikmati wahana di Sumber Maron. Sekitar dua jam perjalanan, kami tiba di hotel De Wahyu dan bermalam di sana. Sesuai agenda yang ada, pada malam hari setelah salat isya, kami jalan-jalan ke Alun-alun Kota Batu sambil belanja sedikit camilan khas di sana. Setelah itu kami segera kembali ke hotel untuk istirahat.
Keesokan harinya, Sabtu, 23 Desember 2023 agenda kami ke tempat wisata Jatim Park 1. Namun sebelum berangkat ke tempat wisata tersebut, kami menikmati fasilitas yang ada di hotel, salah satunya adalah kolam renang. Di pagi hari sebelum sarapan, kami sempat berenang santai di sana. Cukup ramai juga di pagi itu, karena sebagian besar siswa tidak melewatkan kesempatan tersebut, sambil mengambil foto bersama di sana.
Setelah selesai sarapan, kami segera check out dari hotel De Wahyu. Pukul 09.00 WIB kami berangkat menuju Jatim Park 1. Di sana kami bersama siswa-siswi SDN Barurambat Kota 1 Pamekasan menikmati berbagai wahana yang disediakan. Pukul 13.00 WIB kami baru selesai bersenang-senang di sana. Cukup melelahkan tapi juga sangat menyenangkan. Setelah semuanya berkumpul di bus, kami segera menuju ke ‘Pusat Oleh-oleh 360’ sekaligus makan siang di sana.