Menanam dalam polybag akhir akhir sedang ramai dibicarakan dan dicoba dari berbagai kalangan, karena menanam tanaman dalam polybag dapat menghemat ruanng, dan mudah perawatannya.
Tanaman yang sedang ramai di tanam di dalam polybag biasanya merupakan tanaman sayur sayuran seperti wortel, tomat, cabai, dan tanaman sayuran lainnya. Yang biasanya hasilnya bisa di olah untuk kebutuhan hidup sehari-hari.
Bagaimana sih cara menanam tanaman cabai yang dilakukan di dalam polybag? Apa saja alat, bahan, dan ketelitian yang di butuhkan?
Cara Menanam Tanaman Cabai Dalam Polybag
1. Persiapan Alat dan Bahan
Alat yang dibutuhkan untuk menanam tanaman cabai dalam polybag:
- Sekop
- Polybag
Bahan yang digunakan dalam menanam cabai dalam polybag
- Bibit cabai
- Pupuk kompos
- Tanah
- Sekam bakar
- Air
- Mulsa plastik
2. Meyiapakn Media Tanam Untuk Tanaman Cabai
Persiapan bahan yang kita punya yaitu ada tanah, pupuk kompos, dan juga sekam bakar. Ketiga bahan tersebut disiapkan untuk dijadikan media tanam menanam dalam polybag.
Sebelum melakukan penanaman, langkah yang kita lakukan yaitu menyiapkan media tanam dengan mencampurkan ketiga bahan tersebut dengan perbandingan 2 : 1 : 1.
Lakukan pengadukan pada ketiga bahan tersebut hingga ketiga bahan tersebut dapat tercampur dengan baik secara merata.
3. Menyiapkan Bibit Tanaman Cabai
Bibit tanaman cabai yang akan digunakan saat penanaman dalam polybag ini sebaiknya di rendam dulu dengan menggunakan air hangat.
Setelah beberapa hari biji cabai yang sebelumnya sudah di rendam dalam air hangat akan memiliki beberapa daun sejati. Dari situ bibit tanaman cabai bisa kalian gunakan tanam di dalam polybag.