Lihat ke Halaman Asli

irvan sjafari

TERVERIFIKASI

penjelajah

Apa Iya Ada Piramida 27 Ribu Tahun di Dalam Gunung Padang? Ini Kata Arkeolog dan Geolog

Diperbarui: 30 Desember 2023   13:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gunung Padang pada 2015-Foto: Irvan Sjafari

Pada Maret 2015 saya dan rekan saya mengunjungi Situs Megalitik Gunung Padang Desa Karyamukti, Kecamatan Campaka, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Kami tertarik karena tulisan seorang kawan saya tentang situs ini begitu unik.

Benar, kami melihat pemandangan ciamik berupa ratusan berbatuan terhampar  berbentuk balok berjenis andesit dan basaltik tumpah ruah.

Ada batu yang melintang, berdiri miring, dan ada yang vertikal dengan panjang dominan sekitar satu meter dan diameter 20 cm.

Sewaktu berkunjung kami baru tahu Padang dalam bahasa Sunda berarti terang kata Rusmana, salah seorang warga yang jadi pengelola situs tersebut. Baca: Cerita Terang di Gunung Padang

Nah, Gunung Padang menjadi isu global ketika Geolog Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Danny Hilman Natawidjaja dan kawan-kawannya menulis sebuah makalah yang dimuat di jurnal Archaeological Prospection dan diterbitkan pada 20 Oktober.

Dia  mengklaim terdapat piramida di bawah situs bersejarah  itu telah berusia  27 ribu tahun.

Itu artinya lebih tua usia dari Stonehenge di  Inggris  sekitar 3.000 hingga 2.000 SM dan Piramida Djoser di Mesir yang berusia 4.600 tahun. 

Bahkan lebih tua dari monumen batu Gbekli Tepe di Turki, diperkirakan berusia sekitar 11.000 tahun.

"Bukti dari Gunung Padang menunjukkan bahwa praktik konstruksi yang maju sudah ada ketika pertanian, mungkin, belum ditemukan," klaim para penulis.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline