masih kuingat semua itu
tatkala kita bersama dahulu
kini hatiku dan hatimu, berbeda!
kita sama-sama menyiksa diri
bukan salahmu harus begini
tapi keadaan memisahkan kita
apa mau dikata aku tak percaya
berdua kita lalui liku hidup ini
hari-hari berganti kita lewati
semua sirna bagai mimpi
kapankah kita bersama lagi
mungkinkah kan terulang kembali
kisah yang pernah menghiasi hidup ini
bilakah?...
* Singosari, 4 September 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H