CORONA PASTI BERLALU
Penulis Juni Lius T.
Dalam olahraga air seperti : renang, polo air, renang indah, snorkeling, arum jeram, kano, ski air, surfing, selam bebas, selam scuba dan memancaing. Merupakan olahraga air yang tidak beraktivitas dengan adanya pandemi virus corona.
Salah satu olahraga air yang terkena dampak pandemi virus corona adalah olahraga renang.Suatu waktu saya coba melangkah ke kolam umum, biasa saya mengajar renang.
Sesampainya di kolam renang saya melihat dengan mata kepala sendiri gerbang kolam renang ter tutup, tidak ada berjejer motor dan mobil diparkiran, meja kasir kosong melompong, pengunjung lalu lalang tidak tampak lagi, petugas kolam bergantian tugas dan ada yang dirumah saja, kantin tutup, proses masak memasak dengan harumnya nasi goreng kambing sudah tidak ada lagi.
Pengunjung tidak ada karena lebih baik tinggal di rumah dan karena ada larangan keluar rumah di wilayahnya, aktivitas belajar renang pasti tidak ada sunyi sepi.
Tidak ada terdengar lagi suara gemericik air pancuran di pojok kolam, tidak ada lagi suara anak menangis karena tidak kuat menahan emosi dirinya karena takut untuk belajar renang, tidak ada lagi suara lengkingan dari pluit yang dibunyikan guru renang dan tidak ada lagi suara orang tua siswa yang berteriak untuk memotivasi saat anaknya berenang hingga ke tepi " ayo nak kamu bisa"
"20 tahun sudah menjadi guru renang, dengan ribuan murid pernah yang pernah belajar renang dengan saya" Baru ini kali pertama peristiwa yang membuat kolam renang mati suri dan tidak ada aktivitas" semua menjadi kacau , perekonomian tak menentu bagi guru-guru renang yang penghasilannya dari sektor jasa.
Walau tak terlihat dari kasat mata, tetapi dari beberapa curhat teman grup guru renang, keluhan dan harapan pasti ada seperti:
Keluhan teman guru renang "sampai kapan virus corona ini aduh dapur tidak ngebul" ya Allah biarlah ini cepat berlalu...
"aduh tidak ada uang untuk makan harian, hanya dari mengajar renang saya dapat tambahan untuk makan keluarga"