Lihat ke Halaman Asli

Juan Manullang

Penulis Lepas

Maukah Anak Muda Menerima Ajakan Jokowi Menjadi Petani?

Diperbarui: 30 Oktober 2020   00:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Kris/Biro Setpres

Presiden Jokowi mengungkapkan harapannya agar para anak muda tidak lagi malu dan gengsi untuk menjadi petani. Ia optimistis dengan semakin banyak anak muda menjadi petani, Indonesia dapat terbebas dari impor pangan.

Jokowi juga mengatakan Indonesia berpotensi akan menjadi pengekspor dan memenuhi kebutuhan pangan dalam negeri. Dari pernyataan tersebut maka anak muda Indonesialah harus menjawab hal tersebut.

Maukah anak muda jadi petani?. Tentu, beragam jenis petani, bukan hanya disawah tapi bisa juga petani organik di halaman rumah seperti ada beberapa anak muda sebagai petani dengan memanfaatkan halaman rumah dan sukses juga.

Ajakan dan harapan Presiden Jokowi terhadap anak muda agar jadi petani adalah sesuatu yang baik dan kita dorong terus. Bagaimanapun, petani juga bisa menjadi pendapatan utama rakyat bahkan tak jarang ditemukan petani lebih dari cukup kehidupannya.

Di zaman sekarang ini, pekerjaan apapun yang kita laksanakan bila itu menghasilkan, halal dan hasil dari kerja keras kita maka tak perlu gengsi. 

Namun, patut kita akui bahwa menjadi petani dalam benak kita saat ini masih pekerjaan yang rendah. Apalagi anak muda itu seorang sarjana, kalau jadi petani akan menurunkan citranya. Itulah yang sedang berada dalam benak kita.

Sebab itu, perlu juga sosialisasi dan ajakan pemerintah agar anak muda mau jadi petani tanpa harus malu maupun gengsi. Pemerintah juga bisa memperhatikan petani milenial kita dengan mensupport bibit pertanian, pupuk dan lainnya. Itu akan menumbuhkan semangat menjadi petani.

Peran pemerintah juga penting agar anak muda kita yakin bahwa petani juga pekerjaan yang bagus. Support pemerintah pusat harus semakin gencar agar harapan jangka panjang terhadap ketahanan pangan tetap terjaga.

Masalah impor saat ini jadi masalah besar kita. Indonesia tanah subur dan luas tapi masih impor beberapa jenis pangan. Itu sungguh memalukan buat kita. Sebab itulah, mari kita ajak anak muda menjadi petani. Tugas pemerintah sangat penting untuk membangkitkan semangat anak muda jadi petani.

Tidak bisa juga Presiden Jokowi hanya mengajak tetapi memberikan semangat dan fasilitas pertanian yang memadai agar semangat menjadi petani makin membara.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline