Lihat ke Halaman Asli

Asaf Yo

TERVERIFIKASI

mencoba menjadi cahaya

Cara Saya Belajar Bahasa Inggris Otodidak

Diperbarui: 21 Juli 2021   19:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Belajar bahasa Inggris otodidak. Sumber ilustrasi: Shutterstock via Kompas.com

Akhir-akhir ini saya sedang tertarik dengan belajar bahasa Inggris. Sebenarnya bukan akhir-akhir ini sih, tetapi sudah setahun terakhir ini, dan menurut saya, hasilnya sudah cukup lumayan lho untuk sekadar memahami. 

Bahasa asing, dalam hal ini adalah bahasa inggris bagi saya penting sekali untuk dikuasai karena kedudukannya sebagai bahasa internasional. Apalagi bagi saya pribadi sebagai mahasiswa yang mengharuskan saya mencari referensi dalam bahasa inggris. 

Walau bukan berarti harus fasih baik berbicara maupun menulis, namun setidaknya memahami apa yang dikemukakan atau yang tertulis. Nah, ini di acara yang saya lakukan untuk bisa berbahasa inggris dengan baik.

Pertama, saya banyak menonton film berbahasa inggris dengan subtitle inggris. Sebenarnya sih tidak harus berbahasa inggris, tapi setidaknya semua subtitlenya harus berbahasa inggris. Saya banyak menonton serial atau film yang berasal dari Korea, India maupun Tiongkok. 

Semua subtitlenya menggunakan bahasa inggris. Idealnya memang film berbahasa inggris agar kita tahu bagaimana pengucapan suatu kata dan cara menulisnya.

Kenapa ini penting? Seringkali saya menonton film inggris dan saya tahu pengucapan kata tertentu memiliki makna tertentu, tapi saya tidak tahu, bagaimana menuliskannya karena cara penulisan bahasa inggris tentu beda dengan bahasa Indonesia. 

Sebaliknya, saya dulu menyukai bacaan semacam Jakartapost. Saya tahu setiap kata memiliki makna apa (tentu kata kata tertentu yang sukar membutuhkan translate dari kamus, hehehe) namun saya tidak tahu bagaimana cara mengucapkan yang tepat dari kata tersebut.Jadi untuk memahami tulisan dan suara, maka lebih mudah menonton film inggris dengan subtitle bahasa inggris.

Kalau sudah cukup ahli, maka bolehlah tidak menggunakan subtitle dan benar-benar mengandalkan indera pendengaran. Untuk film-film dengan kategori tertentu , biasanya film Disney atau film untuk tayangan anak, saya cukup berani untuk tidak membaca subtitle dan hanya mengandalkan indera pendengaran saya. 

Menurut saya, film untuk anak-anak misalnya buatan Disney, pemilihan kata cenderung yang mudah dan sederhana serta pengucapannya lambat. Hal ini membantu kita untuk bisa memahami dengan baik. Kalau proses belajar langsung mendengarkan film film barat yang dialognya cepat, otak belum selesai menerjemahkan, sudah berganti dengan dialog berikutnya.

tribunnews.com

Kedua, biasa mendengarkan lagu-lagu berbahasa Inggris. Hal yang mudah. Biasanya saya selalu mencari lagu-lagu yang bertempo lambat , cari di yuoutube dan lirik lagunya, agar bisa memahami lirik itu dengan baik. Dengan menyanyikan lagu berbahasa inggris dan sudah kita pahami artinya, itu juga bisa membantu kita untuk belajar bahasa inggris. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline