Lihat ke Halaman Asli

Juan Anthonio Kambuno

Mahasiswa Universitas Negeri Semarang

Tim Mahasiswa KKN UNNES GIAT 3 Desa Ngepanrejo: Yuk Bantu Validasi Data RTLH

Diperbarui: 17 November 2022   14:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

SIMPERUM atau kepanjangan dari Sistem Informasi Manajemen Perumahan merupakan aplikasi untuk pengelolaan database Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Aplikasi yang launching pada tahun 2018 ini merupakan inovasi oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dengan objektif yaitu menanggulangi permasalahan perumahan untuk kelompok masyarakat tidak mampu. Dengan terintegrasinya SIMPERUM dengan SIDesa atau Sistem Informasi Desa, maka akan mempercepat koordinasi lintas sektoral RTLH. 

Guna menjunjung objektif pemerintah, tim Mahasiswa KKN UNNES GIAT 3 hadir di Desa Ngepanrejo untuk membantu perangkat desa melakukan validasi ulang dan input baru pendataan masyarakat Desa Ngepanrejo. Kehadiran mahasiswa merupakan salah satu program wajib yang dicanangkan oleh Universitas Negeri Semarang kepada mahasiswa yaitu program Pendataan SIMPERUM. 

Validasi data RTLH adalah langkah pemeriksaan ulang untuk memastikan bahwa data RTLH yang tersedia di dalam basis data telah sesuai dengan kriteria yang ditetapkan dan telah sesuai kebenarannya dengan kondisi di lapangan. 

Beberapa kriteria filterisasi RTLH dalam DTKS yang tim input meliputi:

  • Status penguasaan bangunan tempat tinggla yang ditempati
  • Status lahan tempat tinggal yang ditempati
  • Jenis lantai terluas
  • Jenis atap terluas
  • Jenis dinding terluas

Langkah-langkah proses validasi data RTLH yang tim input meliputi:

  • Masuk ke aplikasi SIMPERUM melalui https://simperum.disperakim.jatengprov.go.id/ 
  • Masukan User dan Password 
  • Pilih menu RTLH kemudian pilih Validasi Data
  • Pilih tujuan Kabupaten, Kecamatan, dan Kelurahan/Desa
  • Isi Detail per orang (Cth. NIK, No. KK, dan Kondisi Kolom)
  • Pilih Simpan

elfina-kompanasia-6370e8d91c59b7721341b1c2.jpg

marina-kompanasia-6370e8e41c59b7720e2ccb22.jpg

Sampai saat ini, Tim mahasiswa KKN UNNES GIAT 3 telah berhasil melakukan validasi ulang data RTLH sebanyak 200 data dari total 900 yang belum tervalidasi. Tim mahasiswa KKN UNNES GIAT 3 Desa Ngepanrejo memiliki harapan bahwa validasi data RTLH akan mempermudah pemerintah Desa Ngepanrejo dalam menyusun proposal Bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).

Saksikan petualangan Tim Mahasiswa KKN UNNES GIAT 3 di Desa Ngepanrejo dengan mengunjungi sosial media dibawah ini:

IG: unnesgiat3_ngepanrejo

UNNES GIAT 3 merupakan program KKN yang diselenggarakan oleh Pusat Pengembangan Kuliah Kerja Nyata dan LPPM UNNES. Mahasiswa UNNES ditugaskan untuk hadir di tengah-tengah masyarakat di desa/lurah yang sudah ditentukan yang diselenggarakan pada 17 Oktober-17 Desember 2022.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline