Lihat ke Halaman Asli

Josua Tampubolon

MAHASISWA SEMESTER AKHIR

Mahasiswa KKN Membantu Mengajar Siswa SD

Diperbarui: 4 Agustus 2021   18:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

hari terakhir di sekolah bersama Kepala Sekolah dan Wali Kelas (Dokumentasi pribadi)

 

Medan, Kelurahan Asam Kumbang (4/8) -- Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim II Tahun 2021 Universitas Diponegoro di tengah pandemi ini dilaksanakan di wilayah domisili masing-masing peserta KKN ( disebut "KKN Pulang Kampung"). 

Adapun tema yang diangkat adalah "Pemberdayaan Masyarakat di Tengah Pandemi Covid-19  Berbasis pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG'S).  

Hal tersebut dikarenakan semakin meningkatnya wabah Covid-19 di Indonesia. Pelaksanakan KKN dimulai dari tanggal 30 Juni 2021 sampai dengan 11 Agustus 2021 daa dilakukan oleh Mahasiswa KKN Josua Daniel Tampubolon. 

Lokasi  KKN terletak di SDN 065011 Kelurahan Asam Kumbang, Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan.

Pandemi Covid-19 telah memberikan pengaruh yang besar terhadap seluruh sektor kehidupan masyarakat, khususnya sektor pendidikan. Semua sekolah harus membuat perubahan-perubahan pada sistem pembelajaran. 

Perubahan-perubahan tersebut menyebabkan guru dan murid harus beradapatasi dengan sistem pembelajaran jarak jauh ,yakni pembelajaran secara daring. Dimana, pembelajaran daring sangat jauh berbeda dengan pembelajaran tatap muka.

"Sejak tahun lalu, semua kegiatan belajar mengajar dilakukan secara daring. Banyak anak murid yang sulit memahami pelajaran saat pembelajaran dilakukan secara daring. Saya juga sudah membuat video pembelajaran, namun orangtua merasa keberatan karena memori smartphone mereka penuh. Saya selaku guru pun kesulitan mengajarkan materinya. Saya ajarkan materi berupa gambar soal dan pengerjaannya, anak-anak juga tidak tertarik karena tidak ada visualisasi dari setiap materi pembelajaran seperti yang biasa diterapkan di pembelajaran tatap muka" ujar Bu Jernita Wali Kelas 4C

Dari masalah tersebut, perlu adanya suatu bentuk pembelajaran lain yang bisa menunjang minat belajar murid dan tidak membuat memori penuh. Penulis memutuskan untuk  membuat slide materi  powerpoint yang menarik dan mudah dipahami  untuk mata  pelajaran matematika dan bahasa Inggris serta membuat audio penjelasan dari slide materi tersebut.

Setelah dikalkulasikan , ukurannya jauh lebih kecil dari ukuran video pembelajaran. Harapannya, murid bisa memahami pelajaran dengan baik dan orangtua tidak perlu khawatir mengenai memori HP yang penuh.

 "Pengajaran yang saya lakukan disini bertujuan untuk menarik minat belajar anak-anak untuk mempelajari materi dan hasil akhir yang ingin dicapai adalah anak-anak bisa mengerti materi yang diberikan" ucap Josua Daniel  selaku mahasiswa KKN

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline