Seperti yang kita ketahui bersama bahwa tadi malam anak kedua Presiden SBY Eddhie Baskoro ( Ibas) telah melangsungkan prosesi lamaran kepada putri Menko perekonomian RI, Siti Ruby Aliya Rajasa, sebagai calon istrinya. direncanakan proses pernikahan akan dilaksanakan pada tanggal 24 November mendatang, tepat hari ulang tahun Ibas. Tentu perkawinan ini akan menjadikan Presiden SBY bermenantukan dua orang Sumatra, sebab anak pertama Presiden SBY Agus Harimukti juga menikahi gadis sumatra ( batak) Anissa Pohan tiga tahun lalu, dan kini putra kedua Presiden SBY Ibas juga akan menikah dengan gadis palembang dari pulau sumatra. Adakah secara kebetulan saja anak-anak Presiden SBY menikahi gadis dari Sumatra? ataukah ada hal-hal lain yang membuat Presiden SBY mengizinkan anak-anaknya untuk menikah dengan gadis non jawa? entahlah yang pasti SBY memang banyak keberuntungan dengan berhubungan orang-orang Sumatra semenjak di Akabri hingga hari ini. Lihatlah orang yang paling dekat dengan SBY setelah istrinya sudah pasti Sudi Silalahi, dimana ada SBY sudah barang tentu ada Sudi Silalahi disana, baik itu acara kenegaraan maupun acara keluarga, ini menandakan bahwa kiblatnya SBY lebih cendrung ke Sumatra dari pada tanah jawa , tanah kelahirannya sendiri. Juga keberhasilan SBY menjadi Presiden RI tidak lepas dari dukungan dan strategi yang dijalankan oleh Orang Sumatra yaitu TB Silalahi maupun Hatta Rajasa sebagai tim sukses SBY pada pemilu kemarin. Kembali kepada Anak menantu dan calon anak menantunya, tadi malam Presiden SBY begitu bahagia saat melakukan prosesi lamaran dikediaman Hatta Rajasa, kalau pada acara-acara resmi gerakan tubuh maupun raut muka SBY biasa-biasa saja, namun tadi malam SBY begitu ceriah dan sangat berbahagia dalam acara lamaran tersebut apakah ini karena anak keduanya juga akan menikahi gadis Sumatra? Entahlah yang pasti SBY berhasil menunjukkan bahwa kecintaanya terhadap pulau Sumatra dibuktikan dengan bermenantukan dua gadis keturunan Sumatra, dan itu menandakan bahwa keberuntungan SBY memang banyak dari orang-orang sumatra mulai dari karier di militer, Presiden, hingga kelanjutan generasi Yudhoyono.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI