Lihat ke Halaman Asli

Y. P.

TERVERIFIKASI

#JanganLupaBahagia

Mencari Pemeran Baru James Bond 007

Diperbarui: 26 Juli 2018   13:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pemeran James Bond | Faktor.hu

Daniel Craig pemeran James Bond sudah beberapa kali mengutarakan keinginannya untuk pensiun setelah James Bond 25. Padahal banyak artis yang berminat untuk jadi pemeran agen 007. Wajar saja bila banyak peminat, film ini selalu dinanti kehadirannya oleh penggemar. Film ini sudah ada sejak setengah abad yang lalu. 

Dengan judul yang berbeda beda dan juga pemeran utama serta sutradara yang berbeda pula. Akan menjadi pamor tersendiri bila berhasil dipilih untuk memerankan tokoh agen mata-mata Inggris ini. Terkesan playboy, tangguh, misterius dan memiliki alat-alat canggih itulah gambaran tokoh James Bond.


Henry Cavill

Mungkin bisa dibilang dia adalah pria gagal move on. Cavill pernah dikalahkan oleh Daniel Craig dalam perebutan peran James Bond. Meski demikian dia menyatakan siap menggantikan Daniel Craig sebagai pemeran James Bond. Nampaknya semangatnya untuk jadi James Bond tak padam ditelan waktu.

Masalahnya Henry Cavill sudah terlalu padat jadwalnya. Bahkan dia kesulitan untuk membagi waktu sebagai pemeran Superman dan August Walker dalam film Mission Impossible : Fallout. Tidak hanya waktu, bahkan kumisnya pun jadi masalah.

Sebagai Superman tentu dia tidak berkumis, sedangkan sebagai August Walker dia diharuskan berkumis. Perihal kumis itu bahkan sudah masuk ke dalam kontrak peran yang ditandatangani Cavill.

Alternatif yang ada adalah mereka menunggu sampai sampai kumis Cavill tumbuh lagi atau terpaksa menggunakan bantuan efek CGI untuk membuat Cavill berkumis secara instan. Harga yang harus dibayar untuk efek CGI tersebut ternyata mencapai 3 juta dollar AS atau sekitar Rp 42 miliar.

Sempat muncul wacana untuk menghentikan dulu produksi Mission: Impossible - Fallout sehingga Cavill bisa mencukur kumisnya dan menjalani shooting ulang untuk Justice League. Setelah itu bisa shooting lagi setelah Cavill kumisnya tumbuh kembali.

Karena dikejar deadline untuk rilis, maka Cavill terpaksa mempertahankan kumisnya selama reshoot Justice League. Warner Bros yang sebagai produsen film superhero tersebut terpaksa menghapus kumis Cavill dengan efek khusus. Besar kemungkinan inilah yang jadi penyebab wajah Superman terlihat aneh dalam beberapa adegan di film Justice League.

Dari lika liku tersebut, saya menilai Cavill sebaiknya tidak dijadikan pemeran James Bond. Menurut saya James bond jangan diperankan oleh orang yang memerankan diri sebagai superhero. Kan terasa aneh kalau James Bond rasa Superman. Mungkin kemampuan aktingnya tidak diragukan lagi, namun kesan yang muncul dibenak penonton pasti terasa aneh.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline