Lihat ke Halaman Asli

Johan Wahyudi

TERVERIFIKASI

Guru, Pengajar, Pembelajar, Penulis, Penyunting, dan Penyuka Olahraga

Bahasa Indonesia Dipakai di GP 2011, Luar Biasa!

Diperbarui: 26 Juni 2015   03:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bahasa. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcstudio

Apakah Anda menyaksikan GP 2011 malam ini? Jika Anda menonton GP malam ini, silakan Anda perhatikan motor dan jaket pembalap Honda yang saat ini nangkring di urutan 1. Siapakah dia? Dia adalah Casey Stoner, pembalap dari negeri Australia. Apa keistimewaan sehingga saya menulis tentangnya? Tak lain adalah tulisan di bagian bawah motor Honda dan jaket: Satu Hati.

Saya tidak mengetahui pengiklan satu hati yang tertulis di motor Stoner dan Honda lainnya. Saya hanya merasa bangga bahwa bahasa Indonesia digunakan sebagai salah satu iklan yang terpajang dalam sebuah ajang balap tingkat dunia: GP. Luar biasa…!!!

Di tengah menggeloranya penggunaan bahasa asing di Indonesia, justru bahasa Indonesia digunakan di negeri asing. Lalu, apakah kita tidak merasa malu? Apakah kita akan merasa bangga berbahasa asing di negeri Indonesia? Apakah Anda akan merasa malu berbahasa Indonesia? Kalau kita saja malu berbahasa Indonesia, siapakah terwaris bahasa Indonesia ke depannya? Siapakah yang akan menjaga kelestarian bahasa Indoensia? Maka, marilah kita bangga berbahasa Indonesia: di manapun dan kapan pun. Persis seperti judul bukuku: Bahasaku Bahasa Indonesia.

Selamat Malam

Hasil GP: Pedrosa, Lorenzo, dan Stoner (Stoner masih di puncak klasemen)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline