Lihat ke Halaman Asli

Jilal Mardhani

TERVERIFIKASI

Pemerhati

Kuasa Ahok dan Kekuasaan

Diperbarui: 27 Juni 2016   11:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ahok dan Golkar (dokumentasi Tempo 3 Juli 2016

Pendukungnya terbelah dua!

Pertama, mereka yang bermimpi Ahok melaju ke pemilihan kepala daerah DKI Jakarta tahun 2017 melalui jalur independen. Bagi mereka, agaknya keberhasilan meraih kekuasaan paska Pilkada bukan segala-galanya. Walaupun - tentu saja - hal tersebut tetap menjadi harapan yang utama.

Ada 'perjuangan' lebih penting yang menyatukan semangat mereka : menyampaikan pesan kemarahan kepada partai-partai politik yang selama ini (semakin) mengecewakan!

Pesan itu bergema hingga ke berbagai penjuru Tanah Air. Menggugat harapan Indonesia yang mulai memudar. Soal bhineka tunggal ika. Tentang keadilan sosial. Mengenai kemerdekaan memilih Tuhan.

Pendukungnya lalu meluas. Melampaui batas wilayah administrasi DKI Jakarta. Mencakup para pemegang KTP kabupaten-kabupaten lain yang terletak di sekitar ibukota. Meskipun sesungguhnya mereka tak memiliki hak pilih.

Ahok telah berhasil membangkitkan kerinduan publik pada sosok pemimpin yang tak korup, menyalah-gunakan jabatan, dan memperkaya diri sendiri. Itulah alasan utama mengapa barisan pendukungnya yang berada pada kelompok pertama ini, tumbuh berlapis-lapis melampaui jumlah mereka yang berhak memberikan suara pada Pilkada 2017 nanti.

***

Kelompok pendukung yang lain adalah mereka yang mendambakan Ahok tetap menjadi Gubernur setelah pemilihan tahun depan. Seandainya diperlukan, berpindah ke jalur partai politik untuk mengganti jalan independen yang sebelumnya diperjuangkan, adalah suatu kewajaran.

No big deal!

Pokoknya Ahok tetap bisa bercokol di puncak kekuasaan DKI Jakarta!

***

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline