Lihat ke Halaman Asli

Jihan Ferika Aista

Jihan Ferika Aista

Kesehatan di Masa Pandemi

Diperbarui: 24 November 2021   11:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Kebijakan Social Distancing Di Era Pandemi Covid-19 Berdampak Luar Biasa Bagi Mahasiswa Indonesia.

 

 

Dunia tengah menghadapi wabah virus corona yang telah menyebar keberbagai negara salah satunya termasuk Indonesia . Virus corona  pertama kali ditemukan di Wuhan China pada pada akhir desember 2019 dan telah ditetapkan sebagai pandemi global oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Virus Corona (SARS-CoV-2) adalah virus yang menyerang sistem pernapasan, penyakit karena infeksi virus ini disebut COVID-19. Virus Corona bisa menyebabkan gangguan pada sistem pernapasan, pneumonia akut, sampai kematian, virus ini merupakan virus menular dan bisa menyerang siapa saja baik bayi, anak-anak, remaja, orang dewasa, lansia, ibu hamil, maupun ibu menyusui. Corona virus adalah kumpulan virus yang bisa menginfeksi sistem pernapasan. Pada banyak kasus virus ini hanya menyebabkan infeksi pernapasan ringan, seperti flu. Namun, virus ini juga bisa menyebabkan infeksi pernapasan berat, seperti infeksi paru-paru (pneumonia), Middle-East Respiratory Syndrome (MERS), dan Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS).

 

 

Gejala Virus Corona

 

Infeksi virus Corona atau covid-19 bisa menyebabkan penderitanya mengalami gejala flu, seperti demam, pilek, batuk, sakit tenggorokan, dan sakit kepala atau gejala penyakit infeksi pernapasan berat, seperti demam tinggi, batuk berdahak bahkan berdarah, sesak napas, dan nyeri dada. Namun, secara umum ada 3 gejala  yang bisa menandakan seseorang terinfeksi virus corona yaitu:

 

  • Demam (suhu tubuh di atas 38 derajat Celcius)
  • Batuk
  • Sesak napas

 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline