Lihat ke Halaman Asli

Temanggung Magelang Kota Indah, Bersih, dan Menawan

Diperbarui: 24 Juni 2015   19:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Oleh Bude Binda

Hari ini saya melakukan perjalanan bermobil ke Magelang. Tujuan untuk menjemput ponakan kembar yang akan berlibur di rumah nenek-kakeknya. Nah saya berangkat pukul 09.30 dari Banjarnegara.

Perjalanan melewati kota-kota yang indah dengan udara sejuk. Mulai dari Wonosobo, Kretek, Reco. Kemudian mendaki terus jalan yang naik dengan pemandangan sawah di kanan kiri. Gunung Sindoro di utata dan Sumbing di selatan. Keduanya cerah dihiasi awan putih.

Memasuki Kledung artinya masuk ke wilayah Temanggung. Di Kledung ini di kiri jalan  ada restoran Kledung Pass dan di kanan jalan atau sebelah selatan ada kedai kopi sentra kopi milik dinas perkebunan Temanggung (semoga tak salah) kerja sama dengan Asosiasi Petani Kopi Jawa Tengah. Saya kadang singgah kalau hari dingin berhujan. Menikmati kopi hangat bergula batu wah....bikin badan  hangat. Atau boleh juga teh yang nasgithel panas legi atau manis dan kenthel alias kental/pekat. Nikmat.

TEMANGGUNG

Perjalanan masih berlanjut dengan pemandangan yang terus saja indah. Sawah, kebun teh, jagung, dua gunung yang kian tampak dekat. Juga bunga-bunga bermekaran di pinggir jalan. Mawar merah, putih, merah jambu. Ada juga dahlia putih dan merah, juga bunga kana yang memamerkan mahkotanya.

Mulailah Parakan tampak di pelupuk mata. Parakan kota yang sibuk, padat, hiruk-pikuk. Jalan-jalannya sempit, trotoar dipenuhi pedagang. Jangan tanya pasarnya, pedagang meluber sampai ke jalan. Sampah juga bertebaran di tepi-tepinya. Dokar tampak berjajar-jajar menunggu penumpang. Di sisi lain inilah dinamika kota kecil dengan perdagangan yang ramai karena hasil bumi di daerah sekitarnya melimpah. Tembakau andalan komoditas di sini. Yang lain padi, jagung, dan teh.

Usai Parakan masih ada Bulu (saya lewat Bulu tidak lewat Kedu). Di  Bulu ada  gudang tembakau milik pabrik rokok besar. Tak heran kota kecamatan ini cukup menggeliat ekonominya. Di penghujung  Bulu tampaklah Kota Temanggung yang hijau.

Temanggung memang lain. Sebelum ada Adipura Temanggung telah menjadi kota terbersih di Jawa Tengah. Tampaknya kultur menjaga kebersihan dari masyarakatnya terpelihara sampai kini. Kota ini benar-benar bersih, rindang dengan pepohonan di tepi jalan, indah dengan taman-tamannya.  Kota juga tertata tidak semrawut.

Alun-alunnya pun rapi. Pedagang kaki lima diberi tempat di pinggir alun-alun.  Ada juga Masjid Agung Darussalam yang tengah direnovasi.

MAGELANG

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline