Lihat ke Halaman Asli

Fenomena Alone Together, Bersama namun Merasa Sendirian

Diperbarui: 31 Maret 2022   12:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : gkjbekasi.org

Teknologi terus mengalami perubahan mengikuti arus zaman yang juga berevolusi. Tidak dapat dipungkiri bahwa teknologi memiliki peran penting dalam kehidupan manusia, salah satunya adalah dengan hadirnya gadget. 

Sekarang ini, gadget tidak bisa dipisahkan dalam kehidupan sehari-hari karena digunakan sebagai alat komunikasi, mencari informasi dan hiburan. Penggunaan gadget berlebih memunculkan suatu fenomena baru di masyarakat.

Pernahkah anda melihat sekelompok orang yang sedang berkumpul, tetapi mereka sibuk dengan melihat gadgetnya masing-masing? Pastinya kita pernah melihat pemandangan seperti itu di beragam tempat. 

Mereka berada di suatu tempat yang sama, namun sebenarnya tetap merasa sendiri karena tiap orang asyik dengan gadgetnya sendiri tanpa memperdulikan orang lain. Itulah yang dinamakan dengan fenomena Alone Together.

Alone Together merupakan situasi dimana sejumlah orang berkumpul namun mereka sibuk dengan kegiatan atau dunianya masing-masing, atau biasa disebut dengan asik sendiri. 

Hal ini tentunya sangat disayangkan, karena tujuan berkumpul adalah untuk merasakan kebersamaan. Kebersamaan akan membuat hubungan antar individu lebih akrab dan harmonis. 

Namun sejak munculnya fenomena tersebut, intensitas interaksi tiap individu semakin berkurang baik dilingkungan keluarga maupun pertemanan. Disadari atau tidak, hal seperti itu sering terjadi dalam berbagai tempat maupun kegiatan.

Gadget merupakan barang yang paling banyak dipakai dan populer.  Tidak hanya orang dewasa, kini anak-anak pun sudah memiliki gadgetnya masing-masing. 

Belakangan ini, kehidupan sehari-hari tidak mungkin terlepas dari gadget karena gadget sangat diperlukan dalam berbagai kegiatan seperti berkomunikasi atau sebagai sumber penghasilan. 

Berdasarkan data yang diunggah oleh Wearesosial Hootsuite, pengguna gadget di Indonesia pada tahun 2022 mencapai 8,28 Milyar sedangkan jumlah penduduk Indonesia mencapai 7,91 Milyar. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline