Lihat ke Halaman Asli

Saatnya Anak Milenial Tahu Cara Seimbangkan Gaya Hidup Dan Finansialnya

Diperbarui: 11 Juni 2018   12:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menyeimbangkan antara gaya hidup dan pengelolaan financial pada era sekarang memang di kategorikan sulit. Mengapa demikian? Karena pada era generasi milenial saat ini sangat minim kesadaran untuk menabung sedangkan mereka sangat konsumtif, jadi antara pendapatan dan pengeluaran tidak seimbang. 

Hal itu semakin diperparah dengan banyaknya orang yang tidak mempunyai pekerjaan tetap namun tingkat konsumtifnya sangat tinggi. Kebanyakan generasi saat ini cenderung membeli barang-barang yang tidak terdaftar dalam skala prioritas atau barang yang bukan menjadi kebutuhan utama dan bagi kebutuhan masa depan. Di tambah lagi gaya hidup mereka yang ingin tampil mewah dan menarik namun pendapatan mereka sangat minim. Seiring dengan perkembangan zaman teknologipun makin berkembang. 

Hanya dengan gadget orang bisa melakukan aktivitas tanpa harus keluar rumah. Karena kemudahan inilah banyak para remaja yang menggunakan untuk memenuhi kebutuhan mereka sebut saja seperti "online shop" atau belanja secara online.  Mereka tidak perlu capek-capek untuk kepanasan, mengantri untuk belanja. Namun dengan mudahnya teknologi membuat mereka terlalu terbawa arus modern karena barang -- barang yang mereka konsumsi bukan barang yang menjadi kebutuhan melainkan hanya keinginan sementara. 

Memang keinginan manusia sangatlah besar dan tidak terbatas namun hal itu menimbulkan dampak negatif. Jadi bagi para generasi milenial anda harus pandai-pandai untuk memilah-milah mana yang lebih anda butuhkan dan sesuaikan dengan kantong anda. Biasakan bergaya hidup sesuai dengan kantong anda.

Seimbangkan gaya hidup dan pengelolaan finansial anda dengan beberapa tips yang saya berikan :

1. Cara pertama yaitu Menabung

menabung-5b1e08b1cf01b46dd57395b2.jpg

Menabung sangat penting bagi anda untuk kebutuhan di masa mendatang. Bisa juga untuk berjaga-jaga apabila anda terkena masalah finansial. Selain untuk kebutuhan konsumtif bisa juga untuk kebutuhan produktif anda, misalnya untuk modal usaha.

2. Cara kedua yaitu Berinvestasi

investasi-5b1e097ecaf7db79c5569fd3.jpg

Selain menabung anda juga bisa berinvestasi, karena dalam berinvestasi uang anda akan bertambah. Anda bisa memilih untuk berinvestasi pada saham, reksadana maupun obligasi ataupun investasi lainnya. Tentunya anda bakal dapat hasil yang menguntungkan bila anda investasi pasa perusahaan yang tepat dan pastikan terdaftar pada OJK.

3. Cara yang ketiga ini mencakup dari kedua cara di atas yaitu dengan menabung di D-Bank dengan D-Save.

d-bank-registration-5b1e0741bde57548bf32b1a2.png

Dengan D-Bank anda bisa menabung sekaligus berinvestasi, jadi sangat cocok buat pengelolaan finacial anda. D-Bank juga menyediakan fitur investasi pada reksadana dengan pengurangan secara otomatis pada saldo nasabah, jadi tidak perlu datang ke kantor cabang. 
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline