Lihat ke Halaman Asli

Noor Jannah

tak satupun dari yang pernah kita lakukan itu sia-sia

Hijau Bermucuk Merah

Diperbarui: 20 November 2021   12:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi

Indah memanjakan mata
Ranum bertaburkan kilau
Sejuk nan bermandikan surya
Hijaumu kesejukan
Elokmu kehidupan
Parasmu keberhasilan
Tumbuhmu kesehatan

Meski merah
Kau tak menyakiti
Nyalang dan menguliti kami
Terjerembab terkulai lagi

Mampukah memahami?
Sadar tanpa pamrih
Hari mu untuk kami
Kurang bersyukur mungkin
Bernotabene serakah
Menguras poros bumi
Kerja jantung pun lebih lemah
Melampaui kecepatan cahaya
Sungguh ironi

Berkubang dalam kerakusan
Berlumuran daya nikmat
Menurutmu..
Namun harcur menganga
Meniti tapak senja ke depan
Tersentuh... tapi tak merasa
Kicau hanya menjadi cicit
Pelan menggetarkan racun terdahsyat
Hampir buntu

Menunggu lagi
Apa?
Keyakinan menuntun
Terseok masih berlumuran hasrat
Enggan beranjak

Ndy,
20/11/2021

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline