Paskibra SMK Angkasa 1 Jakarta di Lanud Halim Perdanakusuma, mengharumkan nama sekolah dengan fedikasi tinggi.
Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) SMK Angkasa 1 Jakarta kembali menunjukkan dedikasi dan profesionalisme mereka dalam upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 yang diselenggarakan di Pangkalan Udara (Lanud) Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Sebagai sekolah yang berada di lingkungan militer, SMK Angkasa 1 Jakarta memiliki tradisi kuat dalam membentuk siswa yang berdisiplin tinggi, yang salah satunya tercermin melalui kegiatan Paskibra.
Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra), merupakan kelompok yang terdiri dari siswa-siswi sekolah yang memiliki tanggung jawab untuk mengibarkan dan menurunkan bendera Merah Putih pada upacara-upacara resmi, khususnya pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia setiap tanggal 17 Agustus.
Kegiatan ini tidak hanya sekedar latihan baris-berbaris, tetapi juga merupakan bagian dari pendidikan karakter yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai disiplin, tanggung jawab, patriotisme, dan cinta tanah air kepada generasi muda.
Dalam upacara tersebut, tim Paskibra SMK Angkasa 1 Jakarta dipercaya untuk mengibarkan bendera merah putih di hadapan para pejabat militer, sipil, serta tamu undangan lainnya.
Dengan langkah tegap dan gerakan yang serasi, mereka berhasil melaksanakan tugas mulia tersebut tanpa kesalahan, memancarkan semangat nasionalisme yang tinggi.