Lihat ke Halaman Asli

Warisan Keanekaragaman Manusia

Diperbarui: 20 Juni 2015   05:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Apa sih warisan yang paling utama bagi manusia? Warisan paling utama bagi manusia adalah keturunan. Selain membahas tentang keturunan, saya juga membahas tentang struktur sosial, kekerabatan dan hubungan sosial. Menurut M. Keesing, struktur sosial adalah organisasi kelompok atau masyarakat dilihat sebagai struktur kedudukan dan peranan abstraksi formal dari hubungan-hubungan sosial yang berfungsi dalam komunitas. Struktur sosial di dalam membahas kekerabatan sebagai ungkapan dasar dari hubungan sosial. Maksudnya adalah kekerabatan itu berperan sebagai tokoh utama dalam berhubungan dengan orang lain.

Dari hubungan-hubungan tersebut, apabila ada seorang laki-laki dan perempuan yang berhubungan seksual secara sah menurut lembaga maka disebut perkawinan. Perkawinan tersebut akan menghasilkan keturunan. Sistem keturunan berguna untuk menegaskan keseimbangan masa lampau dan menjelaskan hubungan diantara orang-orang yang masih hidup berdasarkan hubungan mereka dengan para leluhur yang telah lama meninggal. Di dalam buku Antropologi Budaya “Suatu Perspektif Kontemporer” edisi kedua menjelaskan bahwa sistem keturunan ada dua, yaitu keturunan patrilineal dan keturunan matrilineal. Keturunan patrilineal para anggotanya terdiri dari kaum pria dan juga kaum wanita, namun hanya garis keturunannya ditelusuri berdasarkan garis laki-laki. Keturunan Matrilineal kaum wanita dan kaum pria juga menjadi anggota, namun prinsip keturunannya dari leluhur wanita melalui anak wanita, cucu-cucu wanita dan seterusnya, jadi yang lebih dominan adalah wanita.

Jadi, keturunan sangatlah penting dalam kelangsungan hidup manusia dan merupakan warisan keanekaragamanmanusia. Tanpa adanya proses perkawinan, kita tidak akan bisa menghasilkan keturunan yang dapat menyebabkan punahnya peradaban manusia.

Selamat membaca.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline