Lihat ke Halaman Asli

Hubungan antara Kepuasan Kerja dengan Komitmen Kerja

Diperbarui: 14 Oktober 2021   08:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi gambar (sumber: intipesan.com)

Sumber Daya Manusia merupakan salah satu faktor utama sebagai penggerak organisasi atau perusahaan. Tanpa adanya manusia dalam suatu organisasi atau perusahaan, maka kegiatan yang ada tidak akan mampu berjalan dengan baik atau bahkan tidak bergerak sama sekali. 

Berjalannya aktivitas pada suatu organisasi ditentukan oleh keefektifan sumber daya manusianya. Tiap individu tentunya memiliki kinerja masing masing yang ditentukan oleh banyak hal, seperti profesionalisme, kompetensi, dan komitmen pada bidang pekerjaan yang ditekuni.

Selain itu, kinerja yang dimiliki oleh seseorang juga dipengaruhi oleh tingkat kepuasan kerja yang selanjutnya akan berpengaruh terhadap komitmen kerja. Bagaimana bisa? Tentu saja bisa, dong. Sebelum membahas lebih jauh mengenai hubungan dari kepuasan kerja dengan komitmen, alangkah baiknya untuk mengetahui lebih dulu apa itu kepuasan kerja dan komitmen kerja.

Kepuasan Kerja

Menurut Sutarto (2010), kepuasan kerja adalah suatu perasaan senang yang merupakan hasil dari persepsi seseorang dalam rangka merampungkan tugas atau mencukupi kebutuhannya untuk mendapat nilai-nilai kerja yang penting bagi dirinya. 

Mudahnya, kepuasan kerja adalah perasaan yang dimiliki oleh seseorang mengenai pekerjaannya, entah itu perasaan yang baik atau tidak guna memenuhi kebutuhannya. 

Saat perasaan yang dimiliki tersebut  adalah perasaan senang maka ia memiliki tingkat kepuasan kerja yang tinggi, sedangkan jika yang dirasakan adalah hal yang tidak menyenangkan maka kepuasan kerja yang dimiliki yaitu berada pada tingkat rendah.

Banyak sekali hal-hal yang mempengaruhi tingkat kepuasan kerja seseorang. Hal-hal yang berkaitan dengan perusahaan merupakan faktor yang cukup penting dalam meningkatkan kepuasan kerja seseorang, antara lain:

  1. Upah atau bonus. Para karyawan tentunya akan menginginkan upah yang sesuai dengan beban kerja yang telah dilaksanakan. Tidak hanya upah, pemberian bonus dari atasan juga berpengaruh sebagai bentuk apresiasi pada karyawan yang telah menyelesaikan tugas atau pekerjaan sesuai dengan target yang telah ditentukan.
  2. Rekan kerja. Rekan kerja yang ramah, baik, sopan, dan kompeten akan mendukung seseorang secara tidak langsung karena suasana aman yang berasal dari kepribadian rekan kerja yang baik tersebut.
  3. Kondisi kerja. Kondisi yang memadai sangat diperlukan untuk menunjang aktivitas kerja, seperti penerangan ruang kerja yang cukup, fasilitas yang digunakan dalam kondisi baik, kestabilan suhu ruangan, dan lain-lain. Kondisi-kondisi tersebut akan memberikan kenyamanan kepada para karyawan sehingga mampu mempengaruhi kepuasan dalam bekerja.
  4. Promosi. Atasan dari perusahaan dapat memberikan promosi pada seorang karyawan yang telah lama bekerja pada perusahaannya atau karyawan yang memiliki kinerja bagus dan berkompeten. Dengan naiknya jabatan yang diterima oleh karyawan tersebut akan memberikan kepuasan tersendiri dalam bekerja.
  5. Gaya kepemimpinan. Cara atasan dalam memimpin dan mengatur perusahaannya tidak hanya berpengaruh pada kesuksesan usahanya, melainkan juga berpengaruh pada karyawan-karyawannya. Salah satunya yaitu dengan memerhatikan kebutuhan karyawan sehingga karyawan akan merasa aman dan nyaman.

Komitmen Organisasi

Komitmen organisasi adalah keinginan kuat seseorang mempertahankan keanggotaannya dalam organisasi dan nama organisasi. Komitmen ini melibatkan hubungan aktif dan kemauan karyawan untuk memberi kontribusi terhadap organisasi yang diikuti. 

Menurut Mowday et. al. ciri ciri dari komitmen organisasi yaitu kepercayaan yang kuat dan penerimaan atas nilai serta tujuan organisasi, kesiapsiagaan dalam bekerja keras,  dan keinginan kuat bertahan dalam suatu organisasi.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline