Lihat ke Halaman Asli

Iwan Kurniawan

Peternak dan pekebun rumahan

Mengenal C/N dalam Proses Pengomposan

Diperbarui: 28 Desember 2021   16:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dok.pri

Pada prinsip dasarnya pengomposan adalah proses melapukan berbagai bahan organik sehingga dapat dengan mudah terserap oleh akar tanaman. 

C/N rasio dalam campuran bahan kompos pasti berbeda-beda sehingga dengan pengadukan proses dikomposisi akan merata. 

C/N ratio merupakan perbandingan antara Carbon dan Nitrogen. C/N rasio dalam proses pengomposan akan menentukan kecepatan proses penguraian bahan organik, jika terlalu tinggi akan menghambat laju proses dekomposisi. 

Pasalnya pada C/N tinggi mikroorganisme tidak dapat berkembang dengan baik akibat kekurangan nitrogen, C/N rasio terlalu rendah akan beresiko hilangnnya nitrogen dalam bentuk amonia. 

C/N rasio pada bahan organik sebagai bahan baku sebaiknya sekitar 25-35. Jika bahan organik teridiri dari berbagai macam jenis, itu artinya terdapat bebagai macam nilai C/N rasio yang bebeda-beda. 

Oleh karenanya dalam proses pengomposan perlu dilakukan pengadukan secara berkala dan merata agar menurunkan kandungan C/N rasio supaya memaksimalkan potensi mikroba dalam penguraian bahan organik yang ingin dikomposkan. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline