DAFTAR RIWAYAT HIDUP
'
Nama : INDONESIA
Nama Panggilan : Zambrud Khatulistiwa
Umur : 66 Tahun
TTL : Jakarta, 17 Agustus 1945
Bangsa : Maritim, religius
Agama : Pancasila
Tempat Tinggal : dari Sabang sampai Merauke
Motto hidup : Bhineka Tunggal Ika; toleransi, musyawarah mufakat
.
Pendidikan :
Formal:
1.Masa Orde Lama = Demokrasi Bayi Sehat
Era belajar, ada kelucuan, ada kekonyolan, wajar 1945 s/d 1966
2.Masa Orde Baru = Demokrasi Terpimpin:
era penindasan dan pemiskinan secara sopan 1966 s/d 1998
3.Masa Reformasi = Democrazy Kebablasan:
Era korup dan anarkis tak wajar, semua vulgar 1998 s/d Sekarang
.
Non-Formal:
1.Cicak dan buaya
2.Sejuta coin keadilan
3.Sejuta tanda tangan Bibit-Chandra
4.Seribu sandal keadilan
5.Negri Auto-pilot
6.Republik Preman
7. Saweran untuk Gedung KPK
.
Mata kuliah yang sedang ditempuh:
1.Skandal perbankan yang rugikan negara triliyunan rupiah
2.Skandal pemborosan anggaran di gedung dewan
3.Berbagai pelanggaran HAM di Mesuji, Bima, warga Ahmadiyah, pengungsi Syiah Sampang, GKI Yasmin, dll.
4.Sidang-sidang kasus korupsi besar libatkan elit partai penguasa
5.Penanganan anarkisme oleh ormas pemuda & ormas berjubah agama
.
Demikian daftar riwayat hidup ini kami buat dengan sebenarnya.
.
Hormat kami,
Rakyat Indonesia generasi ke sekian
.
Catatan:
Sebuah ajakan berjuang demi perubahan riwayat hidup Indonesia:
Lulusan universitas dengan curriculum vitae seperti diatas jelas dapat label madesu, masa depan suram. Tapi kita harus terus peduli sekaligus optimis terhadapnya. Mari, di sudut manapun Tuhan tempatkan kita di wilayah bumi nusantara ini, di profesi apapun di bidang apapun, diliput publik ataupun tanpa sorotan media, maukah kita mainkan peran kita sebagai agen-agen perubahan bangsa dengan tekun, dengan setia?
Salam Optimisme Perubahan Indonesia!
Jakarta, 2012
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H