Coding adalah menerjemahkan logika ke dalam bahasa pemrograman komputer. Coder adalah sebutan untuk orang yang melakukan kegiatan coding atau bisa juga disebut programmer.
Saya sendiri sebenarnya baru mencoba coding 1 kali. Itupun karena ada kegiatan di sekolah. Saya juga sebenarnya ingin belajar coding tapi tidak tau harus belajar darimana. Memahami bahasa program adalah suatu hal yang bisa menjadi life skill bagi siapa saja yang mempelajarinya. Pemrograman adalah bahasa masa depan yang disebut - sebut akan membuka banyak peluang serta kemungkinan - kemungkinan baru.
Coding juga bisa untuk kamu yang ingin bekerja di rumah. Dengan ini, kamu juga bisa menentukan jam kerja kamu sendiri. Coding juga bisa memberi kita kesempatan untuk menciptakan suata hal yang bisa berdampak besar bagi dunia. Siapa yang tidak kenal Facebook? Penciptanya Mark Zuckerberg telah memberikan solusi bagi jutaan orang untuk bisa berinteraksi di dunia maya dengan banyak orang.
Kesimpulannya adalah coding merupakan skill yang cocok untuk di pelajari untuk anak millenials saat ini. Apalagi mengingat berkembangnya kebutuhan akan bahasa pemrograman di masa datang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H