Lihat ke Halaman Asli

Kelana Swandani

TERVERIFIKASI

Penulis buku Kidung Lereng Wilis(novel) dan Cowok Idola (Kumpulan cerpen remaja)

Menikmati Soto Dungus, dan Paket Makan Sambil Mindful Eating

Diperbarui: 3 Februari 2024   11:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menikmati soto Dungus sambil Mindful Eating (dokpri)

Apa itu Mindful eating?

Sambil menikmati sarapan sepiring soto daging di sebuah warung di Desa Dungus, saya mengamati soto ini.

Sebagai penikmat soto, tentunya hidangan ini sangat mengundang selera.

Sepiring soto yang porsinya pas menurut saya.

Nasi dan sedikit bihun sebagai sumber karbohidrat.

Tauge dan seledri sebagai pemasok sayuran kaya serat.

Daging dan telur asin sebagai sumber protein. Dan tentunya makanan itu mengandung nutrisi lain yang kaya manfaat.

Saya biasa menambahkan sambal yang kaya capcaisin  dan vitamin C.

Hidangan yang relatif lengkap nilai gizinya, bahkan mungkin sedikit berlebih, karena ada protein hewani double di situ. Daging dan telur asin.

Saya memang biasa memfoto makanan jika ingin mengulasnya. Biasanya saya lakukan sebelum mulai makan. Setelah data yang saya butuhkan lengkap, biasanya gawai saya singkirkan dan saya fokus menikmati makan pada setiap suapan. 

Semua itu saya lakukan karena saya benar-benar ingin merasakan cita rasa makanan agar tepat memberi diskripsi saat mengulas.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline