Lihat ke Halaman Asli

Isti Yogiswandani

TERVERIFIKASI

Penulis buku Kidung Lereng Wilis(novel) dan Cowok Idola (Kumpulan cerpen remaja)

Menjajal Kesempatan Menjadi Master of Ceremony dan Tips Public Speaking dalam Pertemuan Keluarga

Diperbarui: 20 Desember 2023   15:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menjajal Kesempatan Menjadi MC dalam Pertemuan Keluarga(dokpri)

"Nama-nama yang mau ngisi  nanti diberikan ke MC, krn biasanya dpt bonus sound dan MC kalo' reservasi."

"Tapi  kalau sudah ada MC dari keluarga  malah lebih baik."

Itu penjelasan kakak ipar saat kami berdiskusi bersama di grup WA keluarga.

Aku mengusulkan MC dari pihak intern keluarga karena di samping kenal semua keluarga besar, mengerti acara apa saja yang akan dilaksanakan, juga lebih mengenal situasi dan kondisi keluarga besar.

Kalau menggunakan MC dari luar, harus membagikan banyak informasi  dengan briefing dulu, jadinya kerja 2 kali.

Bulan Desember telah memasuki sepertiga bulan. Desember begitu penuh acara dan agenda yang tercatat dalam diary ku. Rasanya sudah begitu lama bulan ini berlalu.

Dalam waktu dekat, ada 2 acara yang berdekatan. Pertemuan keluarga besar dari bapak, juga peringatan setahun meninggal nya Ibu yang biasa disebut haul.

Kebetulan untuk pertemuan keluarga besar dari Kakek pihak bapak bertempat di Purworejo.

Karena saudara yang lain belum siap, maka Kakak Sulung bersedia menjadi tuan rumah. Otomatis kami ikut mempersiapkan meski dengan keterbatasan karena kami berempat tinggal di Kota yang berbeda. 

Beruntung kemajuan tekhnologi meniadakan kendala jarak dan waktu. Kami bisa saling berkomunikasi kapan saja kami mau dan membutuhkan diskusi untuk menentukan keputusan.

Sejujurnya kakak ipar yang paling kalang kabut mempersiapkan, sedang kami cuma sekedar membersamai dan menyemangati dari jauh.

Dengan pertimbangan kepraktisan dan lebih bisa memperhatikan tamu, kakak ipar memilih mengadakan acara pertemuan keluarga besar Bani Dulpatah, di Rumah makan Mbak Tin, Demangan Condongsari, Banyurip, Purworejo.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline