Paramitha memandang foto lukisan yang begitu fenomenal. Perempuan cantik, Lady Lisa yang menarik perhatian dunia dengan senyumnya yang misterius.
Ada rasa iri dihatinya memandang foto lukisan yang seolah mengejek dirinya. Ya... Hanya foto lukisan. Sebab lukisan aslinya tak ternilai harganya, tersimpan rapi di musium Louvre, Paris.
Paramitha hampir membanting gawai yang memuat foto lukisan istri bangsawan Italia bernama Francesco Del Giocondo itu.
Meski hanya lukisan, senyum wanita itu telah membuat seseorang tergila-gila dan bunuh diri karena tak tahan melihat senyumnya dan tak bisa melupakannya.
"Konyol, " Desis Paramitha.
Apa menariknya senyum seperti itu? Bisa membius dan menghebohkan dunia. Bahkan Napoleon Bonaparte yang legend itupun tergila-gila padanya. Apa istimewa nya perempuan bernama Gerardini Lisa itu?
"Brakkk! Paramitha membanting gawai nya di atas kasur penuh rasa kesal.
Dirinya merasa nelangsa dan iri dengan keberuntungan wanita dalam foto lukisan itu. Dikagumi seluruh dunia. Sementara orang yang memandang dirinya akan menatapnya penuh rasa kasihan. Bahkan mungkin mengejek atau merendahkannya.
Paramitha memandang dirinya sendiri. Perempuan tua di atas kursi roda. Tak pernah tersenyum apalagi tertawa. Senyum dan tawanya telah dilenyapkan dengan berbagai penyakit yang menggerogoti dirinya. Osteoporosis, asam urat, hipertensi, diabetes. Penyakit - penyakit itu seperti berebut menyerangnya. Tubuhnya sudah terlalu lemah dan lumpuh. Sungguh bahagia kalau bisa seperti perempuan dalam lukisan itu.