Kepemimpinan (leadership) merupakan salah satu keahlian yang cukup penting untuk dimiliki siapapun, terutama mahasiswa keperawatan. Skill kepemimpinan dalam keperawatan sangat penting dan harus dimiliki oleh semua perawat/calon perawat mengingat peran perawat sebagai salah satu pilar utama dalam pelayanan kesehatan yang mengharuskan untuk pengambilan keputusan secara cepat, koordinasi tim multidisiplin yang efektif, serta peningkatan kualitas pelayanan kesehatan. Sie Kerohanian Islam Ners (SKINers) Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga, khususnya pada Departemen Kaderisasi hadir untuk mewujudkan hal tersebut melalui salah satu program kerja, yakni BASOFIL.
Basic Training of Leadership (BASOFIL) merupakan salah satu program kerja dari Departemen Kaderisasi Sie Kerohanian Islam Ners (SKINers) Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga yang diadakan satu kali selama satu tahun kepengurusan yang mencakup dua kali pertemuan pelatihan leadership serta Kajian Muslim Mahasiswa Baru (Kamus Maba). Adanya program kerja Basic Training of Leadership (BASOFIL) dapat menjadi wadah bagi mahasiswa untuk menambah ilmu serta memperoleh pengalama pengkaderan tingkat pertama di fakultas selama menjadi mahasiswa. Tahun ini, Basic Training of Leadership (BASOFIL) dan Kajian Muslim Mahasiswa Baru (Kamus Maba) mengangkat tema "Urgensi Menjadi Mahasiswa Muslim Gen Z yang Unggul dan Berprestasi dengan Landasan Iman yang Kokoh" yang akan dipandu oleh beberapa pemateri, yaitu Ustadz Afri Andiarto, S.M., M.M., Ustadz Marzuki Imron, Ustadz Muhammad Falah El Fahmi, dan Ustadz Afkar Jauhara. Masing-masing pemateri membawakan satu subtema dimana subtema "Syahadatain" telah disampaikan oleh Ustadz Afri Andiarto, S.M., M.M., subtema "Urgensi Dakwah" disampaikan oleh Ustadz Marzuki Imron, subtema "Syumuliyatul Islam" disampaikan oleh Ustadz Afkar Jauhara, serta subtema "Manajemen Syuro" dibawakan oleh Ustadz Muhammad Falah El Fahmi.
Acara Basic Training of Leadership (BASOFIL) dan Kajian Muslim Mahasiswa Baru (Kamus Maba) ini dilaksanakan sebanyak dua kali pertemuan pada 05-06 Oktober 2024 di Gedung Kuliah Bersama (GKB 4.08) Universitas Airlangga dan telah sukses diikuti oleh Mahasiswa Baru Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga. Adanya kegiatan pengkaderan serta kajian muslim melalui acara Basic Training of Leadership (BASOFIL) dan Kajian Muslim Mahasiswa Baru (Kamus Maba) sebagai salah satu program kerja yang terintegrasi dengan kegiatan pengenalan kegiatan kampus untuk mahasiswa baru dapat serta merta menjadi sarana dalam memperluas relasi, menambah skill yang potensial untuk masa depan, serta ajang belajar hal-hal baru.
"Islam merupakan pedoman hidup yang tidak dibatasi oleh batasan-batasan geografis tertentu, seperti hanya disyariatkan untuk suku atau bangsa tertentu. Namun Islam merupakan agama yang disyariatkan untuk seluruh umat manusia, dengan berbagai bangsa dan sukunya yang berbeda-beda", Ucap Ustadz Afkar Jauhara saat memberikan materi "Syumuliyatul Islam" dalam Acara Basic Training of Leadership (BASOFIL) dan Kajian Muslim Mahasiswa Baru (Kamus Maba) 2024 sabtu lalu. Hakikatnya, adanya kegiatan pengkaderan dan kajian muslim bagi mahasiswa keperawatan sangat penting, terutama dalam konteks mengintegrasikan nilai-nilai islam dengan profesi keperawatan yang memiliki tanggung jawab besar terhadap manusia dan masyarakat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H