Problema berat badan berlebihan bisa dialami oleh siapa saja termasuk bagi penderita maag. Sebenarnya jika kita telusuri baik-baik, orang yang memiliki gangguan lambung bermula pada diet yang tak terkontrol. Namun bagaimana bisa bagi yang menderita maag akan melakukan program diet, bukankah semakin parah penyakitnya ?. Masa diet penderita maag memang seringkali tidak berjalan lancar karena asam lambung menjadi meningkat tajam. Padaha jika sungguh-sungguh melakukan diet, maka prosesnya dapat aman terkendali. Gangguan maag kemungkinan akan muncul ketika pola makan diubah-ubah. Misalnya saja pagi hari melewatkan sarapan sedangkan makan siang langsung menyantap makanan karbohidrat ditambah lagi yang mengandung asam tinggi, maka tidaklah heran jikalau akan terjadi iritasi dari dinding lambung sehingga perihnya sangat dominan dan akhirnya niat diet menjadi hilang sirna.
Pada prinsipnya cara diet sehat untuk penderita maag cukup mirip dengan cara diet biasanya. Yah, memang benar bahwasanya diet itu sangatlah identik pada pola hidup terutama makanan. Bagi penderita maag untuk sejumlah makanan dan minuman saja memang perlu ada batasan. Contohnya saja makanan dan minuman yang memicu pengeluaran asam lambung ataukah makanan yang banyak mengandung lemak. Kerap kali mereka yang menderita maag hanya bisa mengkonsumsi makanan yang berstandar rendah dari segi rasa. Bukan hanya makan yang perlu dijaga dalam diet sehat melainkan lakukan pula gerakan fisik bermanfaat seperti berolahraga secara teratur.
Kesehatan itu sungguh sangatlah berharga karena merupakan nikmat dari Yang Maha Kuasa yang patut disyukuri. Disamping kita sehat maka pikiran pun menjadi sehat pula sehingga ada beragam aktivitas yang bisa dilakukan secara normal dan cukup menghasilkan. Sedangkan untuk diet sehat bagi penderita maag sebenarnya bisa dilaksanakan dengan baik jika konsistensi secara penuh dalam menjalani pola hidup. Dengan kata lain bahwa kesehatan penderita maag tetap terjaga yaitu proses dietnya senantiasa terhindar dari gangguan dan berat badan menjadi lebih stabil. Jadi tak perlu merasa khawatir bagi yang menderita maag untuk menjalani program diet apalagi maag akut karena inilah salah satu strategi jitu untuk menghilangkan perih lambung secara perlahan-lahan. Cobalah menerka diri Anda untuk lebih percaya diri dan fokus dalam menerapkan hidup sehat serta penuh syukur setiap hari.
Salam hangat, kompasiana.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H