Lihat ke Halaman Asli

islam ilarisadi

mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang

Penutupan Kegiatan PMM UMM Kelompok 12 di Desa Bocek

Diperbarui: 31 Juli 2022   05:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto Penutupan Kegiatan PMM UMM Kelompok 12, Gelombang 17 Di depan Balai Desa Bocek, Kec. Karangploso, Kab. Malang/Dok pribadi

Penyelenggaraan penutupan kegiatan Pengabdian Masyarakat Oleh Mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), kelompok 12, gelombang 17 yang bertepatan di Desa Bocek, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang resmi ditutup pada hari Kamis, tanggal 13 Januari, 2022 yang diselenggarakan di Balai Desa Bocek, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang. Penyelenggaraan penutupan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Bocek dan beberapa anggota perangkat Desa Bocek.

Kegiatan Pengabdian Masyarakat Oleh Mahasiswa (PMM) oleh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), kelompok 12, gelombang 17 yang dilaksanakan di Desa Bocek, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang dibawah bimbingan dosen pembimbing Ns. Zaqqi Ubadillah, SE. M.SA dilaksanakan selama 31 hari yang dimulai pada tanggal 13 Desember 2021 hingga 13 Januari 2022. Mengangkat konsep tema kegiatan "SOSIALISASI DAN EDUKASI PENINGKATAN KESADARAN MASYARAKAT DALAM MENGHADAPI COVID-19 DI ERA NEW NORMAL DESA. BOCEK, KEC. KARANGPLOSO, KAB. MALANG, JAWA TIMUR", PMM UMM kelompok 12, gelombang 17 telah melaksanakan amanat nya dengan hadir ditengah masyarakat dan memberikan kontribusi dalam mewujutkan nilai dari tema yang diangkat diantaranya Pembuatan dan pembagian hand sanitaizer, sosialisasi kepada masyarakat dengan kerja bakti membersihkan masjid, kreasi tempat sampah untuk diberikan ke warga Desa Bocek, Berpartisipasi dalam kegiatan senam kelompok PKK, dan masih banyak lagi.

Penutupan PMM yang berlangsung di aula Balai Desa Bocek, dengan rangkaian agenda mulai dari kesan-kesan dan ucapan terima kasih dari perwakilan peserta PMM atas kerjasama yang telah terjalin selama proses kegiatan PMM berlangsung. Serta pesan dan kesan oleh Kepala Desa Bocek, Bapak Abdul Kodim yang dihadiri oleh jajaran Perangkat Desa sampai dengan penyerahan Cinderamata secara simbolis dari Mahasiswa PMM kepada Kepala Desa Bocek.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline