Lihat ke Halaman Asli

Irwan.

Blog pribadi

HARI GURU NASIONAL 2021: Semua Guru, Semua Murid

Diperbarui: 5 Januari 2022   22:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Penulis : Irwan Guru SMAN 4 Kabupaten Tangerang

Selamat hari  guru untuk semua guru di Indonesia .

Peringatan Hari Guru Nasional pada tahun ini terasa sedikit berbeda. 

Perayaan upacara yang biasanya selalu dimeriahkan oleh semua anggota keluarga sekolah kini dibatasi  jumlahnya.  

Meskipun demikian perayaan hari guru harus tetap digelar. Perayaan tetap menjadi agenda yang spesial dimomen setahun sekali ini.  Momen kali ini bukan hanya sebatas seremonial semata namun terlebih pada proses perenungan yang harus diwujudkan dalam sebuah aksi nyata oleh setiap insan guru. 

Perenungan dan sebuah aksi nyata ini diharapkan menjadi sebuah  perjuangan guna mewujudkan merdeka belajar bagi peserta didik di sekolah.

Visi  dunia pendidikan yang masih sekadar  harapan, Sekarang sudah harus menjadi sebuah kenyataan.

Setahun belakangan ini atmosfer  proses pembelajaran  secara daring dirasa memiliki kekurangan. Dimana proses pembelajaran dirasa tidak menyentuh pada dimensi kecerdasan spriritual dan emosional. 

Hal ini tentunya sangat disayangkan dan harus dicarikan solusi terkait proses pengembangan sumber daya peserta didik ini. 

Kini sudah diberlakukanya proses pembelajaran tatap muka terbatas pada hampir semua jenjang pendidikan. Tentunya ini bisa menjadi momen yang tepat untuk membangun sumber daya peserta didik yang sudah dirasa mengalami penurunan terlebih mengenai degradasi moral .

Tentunya masih banyak hal-hal yang harus kita perbaiki jika dibandingkan dengan yang sudah ada selama ini. Mengapa demikian?

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline