Kompas.id (22/11/2022) memberitakan acara yang berkaitan dengan penyelenggaraan Munas Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi), yang berlangsung di Solo, Jawa Tengah.
Pada kata sambutannya, Presiden Joko Widodo menyampaikan pesan agar semua pihak menjaga situasi politik tetap adem.
Kondusivitas politik menjadi penting di tengah kondisi perekonomian yang kurang menentu, apalagi ada ancaman terjadinya krisis ekonomi.
Nah, salah satu bentuk politik yang adem tersebut telah diperlihatkan oleh 2 kader terbaik PDIP, Puan Maharani dan Ganjar Pranowo.
Kedua tokoh yang disebut-sebut bersaing untuk meraih tiket capres yang diusung oleh PDIP, justru pada momen acara Hipmi menunjukkan "kemesraan".
Momen keakraban Puan Maharani dan Ganjar Pranowo berulang kali terlihat di sela-sela gelaran Munas Hipmi.
Sebelumnya, saat acara pembukaan Muktamar Muhammadiyah di Solo, Sabtu (19/11/2022), Puan dan Ganjar berada dalam satu panggung.
Hanya saja, sepanjang yang tersorot kamera televisi, ketika itu tak begitu terlihat momen keakraban di antara keduanya.
Jika ditelusuri berita di media massa pada bulan-bulan sebelumnya, hubungan Puan dan Ganjar terlihat renggang.
Hal itu terbukti bila Puan melakukan kunjungan ke Jawa Tengah, justru tidak didampingi oleh Ganjar.
Padahal, Ganjar adalah orang nomor satu di Jawa Tengah, dan sekarang merupakan periode keduanya sebagai gubernur.